Tanpa Sebab Jelas, Eks Napi Gantung Diri

Minggu, 10 Januari 2016 – 05:57 WIB
Ilustrasi

jpnn.com - PONTIANAK- Baru bebas dari penjara dalam hitungan hari, Syaiful Ulum, memilih mengakhiri hidup dengan gantung diri. Sampai saat ini, polisi masih menyelidiki motif eks narapidana lapas Pontianak, tersebut.

Dia pertama kali ditemukan tewas oleh ibunya, Rusminah. Saat mengetahui anaknya kaku dengan lilitan tali nilon sebesar jari kelingking, Rusminah berteriak histeris. Mendengar teriakan itu, tetangganya, Sya'ir, langsung mendatangi rumah korban.

BACA JUGA: Seribu Al Quran Diwakafkan

Melihat Syaiful masih tergantung. Sya'ir kemudian menurunkannya," kata AKP Novial Aberti Kombo, Kapolsek Pontianak Timur, kepada Rakyat Kalbar (grup JPNN).

Sontak, kejadian itu membuat rumah di Gang Karya, Pontianak Timur ramai seketika. Setelah petugas datang, keluarga ternyata menolak dilakukan otopsi. 

BACA JUGA: Duh, Pak Walikota Bilang: Saya Lelah Kalau seperti Ini Terus

"Pihak keluarga menolak otopsi, Mereka menerima atas kejadian ini, dan langsung menguburnya," terang Kombo.

Syaiful sendiri sebelumnya narapidana kasus pencurian motor. Dia baru bebas dari lapas Pontianak pada 1 Januari lalu.(oxa/dkk/jpnn)

BACA JUGA: Kurang Ajar! Kawasan Masjid Dijadikan Lokasi Mabuk-mabukan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pasutri Malaysia-Indonesia Ditahan Imigrasi Kendari


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler