JAKARTA - Figur calon ketua Fraksi Partai Demokrat tampaknya akan semakin menguat pada Taufik EffendiKabarnya, nama Politisi senior pendukung Anas Urbaningrum pada Kongres II Bandung Mei lalu ini sudah direstui oleh SBY selaku ketua Dewan Pembina.
“Ketua Fraksi 99 persen Taufik Effendi
BACA JUGA: Sidang Gugatan Pilkada, Bawa Bukti Konsumsi Narkoba
Nama ini sudah diserahkan ke SBY dan disetujui,” kata salah satu pengurus DPP Partai Demokrat yang enggan disebutkan namanya kepada INDOPOS (grup JPNN), Senin (9/8).Menurutnya, selain karena masuk dalam kubu Anas Urbaningrum, Taufik dipilih karena kedekatannya dengan SBY sebagai mantan menteri
BACA JUGA: Tolak Rumah Aspirasi, Golkar Siapkan Posko Aspirasi
“Calon ketua fraksi ke depan harus sosok yang hampir mendekati dengan AnasDikonfirmasi terpisah, Ketua Umum PD Anas Urbaningrum mengakui bahwa DPP Demokrat memang telah mengantongi nama ketua fraksi
BACA JUGA: PKB Yenny Mulai Rancang Partai Baru
Namun ia enggan memastikan bahwa Taufik adalah Ketua Fraksi PD di DPR hingga 2015 mendatang“Kalau soal siapanya, tunggu sebentar lagiSabar ya, keputusannya sih sudah ada,” ujar Anas.Mantan Ketua PB HMI itu justru mengaku nama ketua fraksi yang telah dikantonginya itu akan diumumkan setelah masa reses berakhir“Minggu depan Insya Allah kita umumkanSekarang kan masih reses, ngapain cepat-cepat,” cetusnya.
Menurut mantan ketua F-PD ini, tidak ada pertentangan dalam penunjukan ketua fraksi baru sebagaimana yang diisukan mediaSebab, prosedur penentuan ketua fraksi sudah diatur secara baku di internal PD“Semua lancar-lancar sajaTidak ada masalahNama sudah ada, tetapi karena masih reses, jadi belum diumumkan,” tandasnya.
Adanya kemungkinan bahwa Taufik adalah calon kuat Ketua Fraksi diungkapkan Wasekjen PD Saan Mustopa“Setahu saya Pak Taufik itu calon sangat kuat,” ucapnya sambil tertawa kecil kepada INDOPOS.
Menurutnya, ketua fraksi tidak akan lepas dari 3 nama, yakni Taufik Effendi, Jafar Hafsah dan Sutan Bhatoegana“Tiga nama ini sudah digodok oleh Ketum (Anas, Red) dan Ketua Dewan Pembina PD, Pak SBYTidak ada nama lain,” ucapnya.
Dia juga mengatakan pengumuman nama ketua fraksi itu akan dilakukan usai siding pidati kenegaraan Presiden SBY pada 16 Agustus“Kemungkinan sangat terjadi diumumkan setelah sidang paripurna,” ungkapnya dengan nada yakin(dil)
BACA ARTIKEL LAINNYA... KPU Setuju Pilkada Dibiayai APBN
Redaktur : Tim Redaksi