BACA JUGA: Operasi Pasar Minyak Kita Diundur Maret
Kepala Divisi Regional I Sumatera Telkom Muhammad Awaluddin mengemukakan bahwa ini dilakukan melalui pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi (ICT)
"Setidaknya ada dua program CSR yang aktif dijalankan oleh Telkom Sumatera, yaitu Education for Tommorrow (E4T) untuk mewujudkan obsesi Sumatera Pulau Digital, dan Pembangunan Kampung Digital," ujarnya di Jakarta Senin (23/2)
BACA JUGA: Pendanaan Proyek Listrik Terbelit Kasus Merpati
Awaluddin tidak memungkiri bahwa upaya ini juga berdampak pada terbentuknya brand image layanan Data dan Internet Telkom yang semakin kuat
"Sejak 2007 hingga 2008, program E4T telah mendidik sedikitnya 238.000 siswa
BACA JUGA: Permintaan Sukuk Ritel Capai Rp5,5 Triliun
Melalui program ini, kemampuan masyarakat dalam memanfaatkan ICT ditingkatkan," ungkapnya.Sementara untuk program Kampung Digital, Telkom Divisi Regional Sumatera mengambil sampel kegiatan di Kampung Digital Sampali (Kecamatan Percut Situan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara) yang berpenduduk 18.000 jiwa
Melalui pendekatan Tripple Bottom Line, Telkom mendirikan Pusat Informasi Masyarakat dengan menyebar titik-titik akses (access points) semacam RT/RW-net serta melatih sekitar 1.800 masyarakat setempat (10 persen dari seluruh jumlah penduduk).
"Membantu pengembangan usaha di bidang makanan lokal unggulan serta membantu para mitra binaan; membantu pembangunan jalan aspal, menanam 1.000 pohon mangga serta membantu pengolahan pupuk organik," jelasnya
Rencana ke depan, menurut Awaluddin, model Kampung Digital Sampali akan coba diimplementasikan juga di desa-desa Sumatera Barat dan desa-desa yang memiliki potensi komoditas Ikan Patin di Kepulauan Riau Daratan.
Dalam penghargaan CSR Award, Telkom meraih penghargaan Platinum yaitu penghargaan dengan nilai terbaik di bidang sosial, ekonomi dan lingkunganSelain meraih penghargaan Platinum, Telkom melalui Divisi Regional I Sumatera juga meraih Penghargaan Gold di bidang Sosial, Penghargaan Silver di bidang Ekonomi Sosial dan Lingkungan, Juara Pertama di bidang Sosial, Juara Pertama di bidang Sosial Ekonomi dan Lingkungan.
Sementara Menteri Sosial, Bachtiar Chamsyah menjelaskan bahwa CSR merupakan salah satu cara yang baik untuk dilakukan guna memenuhi salah satu tujuan negara yang tertuang dalam pembukaan Undang-Undang 1945, yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa dan memajukan kesejahteraan umum
Vice President Public dan Marketing Communication Telkom Eddy Kurnia menanggapi positif penghargaan yang diraih Telkom dalam ajang bergengsi tersebut"Sekalipun kami tidak menjadikan perolehan award sebagai tujuan dari kegiatan CSR Telkom, namun apresiasi semacam itu akan sangat memotivasi kami untuk lebih giat lagi dalam menjalankan praktek CSR," tandasnya(iw)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemerintah Tagih Royalti Batubara Rp688 M
Redaktur : Tim Redaksi