Tentara Nigeria Buru Sekte Islam Boko

Kamis, 30 Juli 2009 – 08:56 WIB
Foto : AP

MAIDUGURI - Perburuan tentara Nigeria terhadap anggota sekte Islam Boko Haram memasuki hari keempat kemarin (29/7)Perseteruan antara kelompok yang menyebut dirinya sebagai Talibannya Nigeria dan pihak militer itu telah menelan korban setidaknya 250 jiwa.
   
Suara tembakan terdengar hingga malam hari di Kota Maiduguri, basis pergerakan pemberontak tersebut

BACA JUGA: Estrada Kembali Main Film

Serangan tersebut menindaklanjuti perintah Presiden Umaru Yar"Adua kepada militer untuk menumpas pergerakan tersebut hingga ke akarnya.
   
Rumah pemimpin sekte Mohammed Yusuf telah dikepung oleh tentara Selasa sore (28/7)
Penyegelan juga dilakukan pada masjid yang bisa digunakan para pengikut Yusuf untuk berkumpul

BACA JUGA: Akte Kelahiran Obama Diduga Palsu

Namun hingga saat ini belum diketahui kepercayaan yang dianut Yusuf.
   
Abdul Mimini Hassan, seorang warga Maiduguri mengatakan, kontak senjata berlanjut hingga malam hari dan terpusat di Bayan Quarters di mana rumah Yusuf berada
"Kami terus mendengar suara tembakan semalaman

BACA JUGA: Kapal Imigran Gelap Haiti Terbalik

Saya yakin sinar bulan malah memungkinkan mereka untuk bertempur," katanya kepada AFP.
   
Pertempuran di Bayan mereda jelang subuh, namun suara tembakan sesekali terdengar dari kota tetangga, Ungwani Shamu"Sekrang saya bisa mendengar suara tembakan secara sporadic di kota sebelahDan kita hanya berjarak sekitar satu kilometer saja dari basis TalibanSaya yakin pertempuran itu terjadi antara anggota Taliban dan militer," tambah Hassan.       
      
Maidguri, ibu kota negara bagian Borno, menjadi wilayah konflik terparah di Nigeria Utara sejak bentrokan pertama kali terjadi Minggu (26/7) di negara bagian BauchiSaat itu militant menyerang sebuah pos kantor. 
      
Namun bentrokan terakhir dilaporkan terjadi kemarin (29/7) di negara bagian Yobe, saat militer memburu militan yang diyakini bersembunyi ke hutan di pedalaman kota Potiskum.(cak)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kelompok Militan Al-Aqsa Ancam Sacha Baron


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler