Terima Dewan Pers, SBY Lantik Kapolri

Jumat, 22 Oktober 2010 – 12:40 WIB
JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menerima pengurus Dewan Pers periode 2010-2013 yang dipimpin Bagir MananPertemuan berlangsung di kantor Presiden, Jumat (22/10) pagi

BACA JUGA: Syamsul Penuhi Panggilan KPK

Bagir tak datang sendirian, dia didampingi Margiono, Zulfiani Lubis, Bambang Harimurti, dan Kusmadi


Turut mendapingi SBY, antara lain Menko Polhukam Djoko Suyanto, Menko Perekonomian Hatta Rajasa, Menko Kesra Agung Laksono, Mensesneg Sudi Silalahi, Seskab Dipo Alam, dan Menkominfo Tifatul Sembiring.
 
Selain menerima Dewan Pers Nasional, SBY juga bertemu dengan Pengurus Besar Nadlatul Ulama (PBNU) periode 2010-2015

BACA JUGA: Protap Keras Diminta Ditinjau Ulang

SBY mengajak ketua umum PBNU Said Agil Siradj dan pengurus salat Jumat bersama di masjid Bairurrahim, kompleks istana


Pada Jumat sore, pukul 15.00 Wib, SBY akan melantik Kapolri yang baru di Istana Negara

BACA JUGA: Tommy Nilai Ayahnya Pantang Menyerah

Calon tunggal Kapolri pengganti Jenderal Bambang Hendarso Danuri yang diusul ke DPR ialah Komjen (Pol) Timur Pradopo.(ist/gus/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... SBY: Tak Mudah Turunkan Angka Kemiskinan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler