Terkena Ledakan Tabung Las, Anggota Polsek Cilandak Tewas

Selasa, 11 November 2014 – 20:58 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Bripda Risman Simanjuntak, salah seorang anggota Polsek Cilandak, Jakarta Selatan, tewas terkena ledakan tabung las karbit di kediamannya, Jalan Panda RT 06/RW 02 Petukangan Utara, Jaksel, Selasa (11/11) pagi.

Kapolsek Cilandak Kompol Sungkono menjelaskan, korban saat itu baru usai dinas malam. Rencananya malam ini korban akan kembali masuk dinas.

BACA JUGA: Ini Sikap Polri Soal Ahok Vs FPI

Ia menambahkan,  korban pulang ke rumah kemudian memantau tukang las karbit yang tengah membuatkan kandang burung di rumahnya.

"Kemudian, tabung las di rumahnya meledak. Korban berada di jarak yang dekat dengan tabung las," kata Kapolsek Cilandak Kompol Sungkono di RS Fatmawati, Jaksel, Selasa (11/11).

BACA JUGA: Polda Belum Terima Laporan Ahok

Dijelaskan, saksi mata mengatakan hanya ada bunyi ledakan saja. "Ledakan itu dilihat istrinya kemudian histeris menangis, (korban) langsung dibawa ke Rumah Sakit Fatmawati," tuturnya.

Saat dibawa ke Rumah Sakit Fatmawati Jaksel, korban diketahui sudah meninggal dunia dengan luka di sekujur tubuh dan kepalanya.

BACA JUGA: Cak Imin Minta FPI Bersikap Realistis

Sungkono menjelaskan, Risman merupakan polisi yang baik dan sebentar lagi memasuki masa pensiun. "Sebentar lagi dia pensiun, bulan ini terakhir," katanya. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... MUI DKI Dukung Ahok Jadi Gubernur


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler