Terlibat Duel Maut Tak Seimbang, Bapak Tewas, Anak Sekarat

Selasa, 08 November 2016 – 02:53 WIB
Ilustrasi. Foto: pixabay

jpnn.com - SUNGAI LILIN – Suasana di kawasan pangkal Jembatan Sungai Lilin, Muba, Sumatera Selatan, Minggu (6/11) tiba-tiba mencekam. 

Terjadi duel berdarah di sana. Seorang warga tewas dan dua lainnya mengalami luka berat.

BACA JUGA: Dorong Motor Curian Sejauh 1 Kilometer, Eh.. Ketahuan Pula, Ya Remukkk...

Korban tewas, Asri (57), warga RT 07, RW 03, Desa Pinang Banjar, Kecamatan Sungai Lilin. 

Dua yang terluka berat, Jali (27) anak Asri. Seorang lagi, Bari (26), dari pihak lawan mereka. Tiga teman Bari kabur, saat ini sedang diburu polisi. 

BACA JUGA: Asyik Ngeganja Sambil Nonton Konser, ABG Dibogrol Aparat

"Bari sendiri statusnya tersangka. Karena terluka, dia masih dirawat. ” ujar Kapolsek Sungai Lilin AKP Ardeva Lumy SIK seperti diberitakan Sumatera Ekspress (Jawa Pos Group) hari ini.

Pihaknya juga sudah lakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan menemukan barang bukti berupa pisau serta beberapa sandal milik mereka yang terlibat perkelahian.

BACA JUGA: Sasar Eks Lokalisasi, Bandar Rekrut Kurir Baru

Menurut keterangan kepolisian, kejadian dipicu kemarahan Asri yang tak terima karena Rubin (15), anaknya dimintai rokok oleh Bari. 

Saat itu, Rubik mangkal menunggu penumpang di pangkal jembatan itu bersama saudaranya, Junaidi (22). 

Tak lama, Junaidi menarik penumpang, tinggal Rubin sendiri di sana. Kemudian, datang seorang pelaku, minta sebatang rokok kepada Rubin. 

Permintaan itu diturutinya. Pelaku kembali minta sebatang rokok lagi untuk kedua kalinya. Kali ini tak diberi Rubin. 

Rupanya, penolakan itu membuat pelaku tak senang. Tak lama, datanglah Junaidi. Rubin kemudian menceritakan hal itu kepada sang kakak. 

Keduanya lantas pulang ke rumah dan menyampaikan perihal tersebut kepada Asri, ayah mereka. 

Geram, Asri dan Jali langsung mendatangi lokasi. Tiba di sana, pelaku sudah bersama ketiga temannya.

Terjadi perkelahian tak seimbang, dua lawan empat. Asri dan Jali bermodal pisau, sementara lawan mereka bersenjatakan parang. 

Dalam duel maut itu, Asri menderita luka bacok di dahi, telinga kiri, kepala belakang dan kanan. Dia meninggal dunia di TKP.

Sedangkan Jali mengalami luka bacok di beberapa bagian tubuh. Beruntung nyawanya masih bisa terselamatkan. 

Di pihak lawan mereka, Bari mengalami luka tusuk di dada dan beberapa luka bacok lain. Ketiganya dibawa ke RSUD Sungai Lilin.

Sedang tiga pelaku lain kabur dan masih dalam pencarian pihak kepolisian. (Kur/ce2/ray/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Congkel Gembok, Tahanan Satpol PP Kabur


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler