Tertangkap, Bupati Ogan Ilir Diboyong ke Markas Buwas

Senin, 14 Maret 2016 – 11:20 WIB
Badan Nasional Narkotika(BNN) menangkap Bupati Ogan Ilir Ahmad Fazir Noviandi karena diduga terlibat narkotika. FOTO:ALFERY IBROHIM/SUMATERA EKSPRES/JPG

jpnn.com - JAKARTA -- Badan Narkotika Nasional pusat mengambilalih kasus narkoba yang melibatkan Bupati Ogan Ilir Sumatera Selatan  Ahmad Wazir Noviandi dan Wakil Bupati Ogan Ilir Ilyas Panji Alam. 

Informasi yang dihimpun, keduanya akan diterbangkan dari Sumsel menuju Jakarta untuk selanjutnya digarap di markas BNN di Cawang, Jakarta Timur.

BACA JUGA: Aturan Dana Desa Bikin Bingung Kades

Sebelumnya, Keduanya diamankan di umah mantan Bupati Ogan Ilir Mawardi Yahya, yang tak lain ayah Ahmad Wazir, di Jl Musyawarah, RT 26, Kelurahan Karang Jaya, Gandus, Minggu (13/3), pukul 21.30 WIB.

Kepala Humas BNN Kombes Slamet Pribadi mengatakan benar bahwa sang bupati akan diboyong ke markas BNN. Namun, ia belum bisa memberikan keterangan lebih rinci. Tim BNN masih berada di Sumsel, untuk pengembangan.

BACA JUGA: Gawat! Narapidana Lapas Abepura Kabur

 "Selebihnya nanti dirilis di BNN Cawang," ujar Slamet saat dihubungi wartawan, Senin (14/3). 

Jumpa pers rencananya langsung dipimpin Kepala BNN Komjen Budi Waseso.  Berdasarkan informasi, tim akan berangkat dari Sumsel pukul 11.00. Diperkirakan sudah berada di Cawang setelah pukul 12.00.  (boy/jpnn)

BACA JUGA: Cisadane Ngamuk, Rumah Hancur, 7 Warga Terseret Arus

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Berkas Pemalsu Akun Facebook Gubernur Segera Dilimpahkan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler