Tetap Sungkem ke Mantan Suami

Sabtu, 19 September 2009 – 10:34 WIB

Mudik adalah tradisi Mudik adalah saatnya berkumpul keluarga

BACA JUGA: Tetangga Curiga, Sering Keluar Rumah Pukul 02.00

Karena itu pula, para artis dan selebritis papan atas pun seperti tak ingin melewatkan kesempatan ini
Mereka rela tidak menerima job, atau kesibukan lain selain berkumpul dengan keluarga

BACA JUGA: Istri Tak Kuasa Berdiri

Lalu kemana saja dan apa saja yang akan dilakukan sejumlah artis papan atas selama mudik lebaran kali ini?



Bagi artis Asmirandah, pulang kampung saat lebaran memang wajib hukumnya
Apalagi, kampung tempat tinggal kerabat artis cantik ini tidak jauh dari Jakarta

BACA JUGA: Persiapan hanya Sehari, Tunda Punya Momongan

Yakni di Depok"Ya, sebenarnya aku tak pulang kampungKarena kampungku kan tidak jauh dari Jakarta," katanya kenesTetapi, karena kesehariannya Asmirandah tinggal di Jakarta bersama keluarganya, maka pada saat lebaran mereka boyongan ke Depok"Nenekku tinggal di Depok," katanya.

Meski tidak harus menjalani pulang kampung yang jauh, bukan lantas tak ada kesibukan bagi Asmirandah dalam menyambut lebaranBersama keluarganya, ia mengaku selalu sibuk menyiapkan pernik-pernik untuk menyambut datangnya fitri" Biasanya, aku bikin kueKarena kebetulan akan memang hobi bikin kue," ujarnya.

Karena itu, tak mengherankan jika menjelang lebaran ini Asmirandah betah berlama-lama di toko buku maupun membalik-balik halaman resep di majalah maupun tabloidKesibukannya yang satu ini terkait dengan upayanya berburu resep kue yang unik

Namun sayang sampai H-1 ini, Asmirandah mengaku belum mendapatkan resep yang sedang dicarinya"Sekarang banyak macamnyaJadi malah bingung pilih resepnya," ujarnya menambahkan.

Kalau Asmirandah tidak terlalu sibuk dengan kue, lain lagi dengan penyanyi mungil RossaKetika ditemui, Rossa sedang sibuk mempersiapkan mudik ke kampung halamannya Sumedang, Jawa Barat

Kali ini, Rossa harus mempersiapkan kebutuhan mudiknya sendirianKarena ia tidak lagi didampingi Yoyo 'padi' yang sudah menjadi mantan suaminyaNamun, ia mengaku menerima keadaan ini dengan lapang"Tanpa suami, nggak masalahSaya sudah biasa begini, karena waktu bersuami pun banyak masalah," ujarnya.

Rossa nampak berusaha untuk tetap tegarIa pun segera mengalihkan pembicaraannya"Pokoknya, saya sudah mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik," ujarnyaSeperti tahun-tahun sebelumnya, di kampungnya Sumedang Rossa selalu menggelar open house di rumahnya"Setelah salat Idul Fitri, kita akan sungkem-sungkeman dengan orang tua duluBaru kemudian kita open houseSiapa aja boleh datang, bersilaturahmi," katanya.

Lalu apakah Rossa masih akan bersilaturahmi ke mantan suaminya Yoyo? “Pasti dong silaturahmiTapi nggak di hari pertama karena Mas Yoyo juga pasti pulang ke Surabaya."

Bersilaturahmi ke mantan suami juga akan dilakukan artis cantik Alice NorinMeski sudah berpisah dengan DJ Riri, Alice bertekad akan sungkem kepada Riri di hari lebaran nanti.“Ya pastilah (sungkem ke Riri),” ujar Alice singkat.
   
Selain merencanakan berkunjung ke rumah Riri, bintang film Ketika Cinta Bertasbih itu akan berlebaran di rumah orangtuanya di Bandung“Kalau silaturahmi paling ke keluarga mama di BandungYang pasti, pekerjaan aku lagi banyak,” kata janda kembang ini.
   
Setelah bercerai dengan Riri, Alice menyibukkan diri dengan pekerjaanBahkan di hari raya Idul Fitri, wanita 21 tahun ini tetap bekerja“Paling saya izin sebentar untuk silaturahmi ke keluarga,” ucapnyaApakah ada niat jalan-jalan ke luar negeri? “Belum ada rencana, keluar negeri juga nggakSaya banyak pekerjaan, paling ziarah ke makam mama,” jawabnya

Lain lagi dengan penyani seksi Aura KasihIa  punya dua misi saat mudik ke TasikmalayaSelain  berkumpul bersama keluarga, Aura juga membantu saudara-saudaranya yang terkena musibah gempa beberapa waktu laluAura sudah mudik ke Tasikmalaya pada 15 September kemarin

Tasik, kata Aura,  akan menjadi pusat berkumpul seluruh keluarga besarnya.“Aku ada dua tempat mudik, Bandung dan  Tasik MalayaTahun ini akan dipusatkan di Tasik, karena  abis kena musibah.  Jadi nanti kemungkianan besar pada ngumpul di Tasik, termasuk aku,” kata Aura beberapa waktu lalu.
   
DI Tasik, Aura merencanakan membantu korban tragedi gempa yang memakan korban tewas 50 orangKebetulanm  juga ada beberapa sanak famili Aura  yang jadi korban.
   
“Lebaran ini berbeda sama kemarin, karena  ada juga saudara aku yang kena musibah sampai hancur parah rumahnyaJadi ada dua point aku kesana, untuk keluarga juga sama untuk membantu korban gempa juga,” tuturnya.
   
Cewek kelahiran Bandung, Jawa Barat, 23 Februari 1988 ini merasa bersyukur, rumahnya di Tasik tidak terkena dampak gempa berkekuatan 7.3 Skala richter itu“Tapi alhmadulilah rumah yang di sana (Tasik) nggak terlalu rusak parahHanya sedikit retak, ya namanya juga musibah,” tutup cewek yang sangat menanti opor ayam, ketupat, sambel goreng ati saat lebaran ituFJR

Duka menjelang lebaran akibat gempa Tasikmalaya beberapa hari lalu dirasakan penyanyi muda Aura Kasih yang dikabarkan tengah mudik ke kampung halamannya di TasikmalayaSebelum Aura berencana untuk mudik, pelantun Asmara ini ingin malah ingin pulang ke BandungNamun karena Aura memiliki sebagian keluarga di Tasik jadi ia memutuskan untuk batal ke Bandung.

“Tadinya aku mau mudik ke Bandung ke tempat nenek tapi karena terjadi gempa di Tasik, jadi rencana mudikku ke TasikmalayaKebetulan aku juga punya saudara disana yang katanya hampir jadi korbanAlhamdulillah sih nggak kenapa-kenapa,” ujar Aura Kasih saat dihubungi kemarin

Cewek penggemar sop buah ini mengungkapkan keinginannya untuk mudik ke Tasik selain berkumpul dengan keluarga besar, dirinya mengaku sudah lama ia tidak ke TasikIni ia anggap sebagai teguran untuk pulang ke Tasik.

“Secara kebetulan aku juga udah lama banget nggak ke Tasik, jadi keluarga besar kumpul lebaran di Tasikmalaya sekalian disana untuk pertama kalinya aku kasih ampau ke keponakan-keponakanku,” tambahnya.

Artis penyanyi  Shanty rela menolak job demi agar  bisa pulang ke kampung halamannya, Sukabumi, Jawa BaratPenyanyi yang sempat merampungkan album terbarunya, Bintang Utara ini berharap jelang lebaran ia tidak dibanjiri job manggungnya.

“Aku sudah berharap jauh-jauh hari agar lebaran bisa mudik dengan waktu yang lamaKarena aku orang daerah jadi aku mudik ke Sukabumi, silaturahmi bareng keluarga besar dan solat Ied bareng,” ucap Shanty saat dihubungi baru-baru ini.

Cewek yang hobi olahraga ekstrim ini mengaku tiap lebaran ia tidak lupa membawa oleh-oleh ke kampung halamannya“Meskipun aku mudik tapi aku nggak lupa bawa kado lebaran dan bagi-bagi ampau buat keponakan dan keluarga di SukabumiYang pasti aku selalu bahagia ." ujarnya(aj/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mertua Bangga Punya Menantu Putri Kiai Besar


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler