Tiga BUMN ini Bakal Kembangkan Kereta Bandara di Solo

Senin, 03 Oktober 2016 – 04:01 WIB
Ilustrasi. Foto dok JPNN.com

jpnn.com - BANDUNG - PT Angkasa Pura (AP) I menandatangani nota kesepahaman atau MoU dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI) dan PT Adhi Karya.

Kerjasama ini terkait pengembangan kereta bandara di Bandara Adi Soemarmo Solo.
 
Penandatanganan nota kesepahaman ini dilakukan oleh Pelaksana Tugas Sementara (PTS) Direktur Utama Angkasa Pura I Polana B. Pramesti, Direktur Utama KAI Edi Sukmoro, dan Direktur Utama Adhi Karya Budi Harto, serta disaksikan oleh Menteri BUMN RI Rini Soemarno di Bandung, Minggu (2/10) kemarin.
 
"Nota kesepahaman ini merupakan landasan awal atas rencana kerja sama yang akan dilakukan oleh Angkasa Pura I dengan KAI dan Adhi Karya dalam  mewujudkan proyek pengembangan fasilitas kereta bandara di Bandara Adi Soemarmo Solo," ujar Polana.

BACA JUGA: Kemenhub Dukung Peningkatan Fasilitas Pelayanan KRL Jabodetabek

Adapun ruang lingkup nota kesepahaman ini, imbuh Polana, terkait persiapan rencana proyek yang meliputi pembuatan rencana kerja, melakukan pengumpulan data teknis, hukum, dan ekonomi untuk penyusunan studi kelayakan (feasibility study.

Kemudian melakukan konsultasi dengan konsultan studi kelayakan.
 
"Studi kelayakan ini akan berlangsung selama satu tahun dan jika hasil studi kelayakan ini menyatakan proyek pengembangan kereta bandara ini layak secara bisnis," tutur Polana.(chi/jpnn)

BACA JUGA: Indonesia Makin Percaya Diri Jadi Anggota Dewan ICAO 206-2019

 

BACA JUGA: HIG Bakal Usung Konsep Keramahtamahan Khas Indonesia

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hotel Indonesia Group Resmi Dibentuk


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler