jpnn.com - JAKARTA -- Tim Kampanye Nasional Pemenangan Joko Widodo-Jusuf Kalla, mengaku banyak menerima titipan daftar riwayat hidup dari pihak-pihak yang "akan merapat" ke presiden dan wakil presiden terpilih itu.
Tak cuma ingin terlibat di pemerintahan Jokowi-JK, ada pula yang sampai ingin mendapatkan pengadaan katering makanan.
BACA JUGA: Jokowi Naikkan BBM, KSPI Batam dan Jatim Ancam Mogok
"Ada sebanyak 360 CV (Curriculum Vitae), yang dititip untuk Pak Jokowi-JK, kepada tim pemenangan," ujar Sekjen DPP PDIP Tjahjo Kumolo saat acara Pembubaran Tim Kampanye Nasional Pemenangan Jokowi-JK, di Posko Pemenangan, Jalan Sisingamangaraja, Jakarta Selatan, Jumat (29/8).
"Bahkan sampai ada yang berkeinginan bergabung dalam tim katering Jokowi, termasuk soal, sop kambing dan segala macam," katanya.
BACA JUGA: Ini Penjelasan Megawati Soal BBM
Selain itu, lanjut Tjahjo, ada juga yang minta dilibatkan sebagai staf ahli, menteri di kabinet, duta besar dan lainnya. "Kami akan sampaikan kepada Pak Jokowi-JK," kata Tjahjo. (boy/jpnn)
BACA JUGA: Anas Jual Mobil Pemberian Nazaruddin
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi Ngaku Siap Naikkan BBM, Puan Sebut Masih Wacana
Redaktur : Tim Redaksi