TIMIKA : Usung Gerakan 3 R

Jumat, 23 April 2010 – 17:29 WIB
TIMIKA - Perusahaan tambang dan pasti perusak lingkungan Raksasa PT Freeport Indonesia (PT FI) juga tidak ingin ketinggalan dalam memperingati hari BumiBagi Freeport tentu Bumi telah memberinya kekayaan yang melimpah karena itu harus dilestarikan keberadaannya

BACA JUGA: PALEMBANG : Ajak Anak-anak Lukis Lingkungan

Dengan menggandeng Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Mimika, Dinas Pendidikan Dasar (Dispendas) Kabupaten Mimika dan PT
United Tractors, Tbk, serta Forum Komunikasi Guru Pendidikan Lingkungan Hidup (FKGPLH)

BACA JUGA: PANGKALPINANG : PT Timah Siapkan Dana Reklamasi Bekas Tambang

Mereka menggelar aksi 3 (Tiga) R, Reduce, Reduse dan Recycle dengan thema “Selamatkan bumi dengan program 3R”.

Gerakan ini memang lebih terkesan seremonial yang melibatkan  siswa-siswi SD dan SMP se-Mimika
Acara dibuka oleh Yohanes Laurens mewakili Kepala BLH Mimika

BACA JUGA: Tak Terbukti Terima Duit, Sujudi Diganjar 2,3 Tahun

Selain itu diadakan pemilihan 10 finalis peserta Alam Lestari Angkatan ke-4Lomba 3R dan pameran diikuti 15 SD dan 15 SMPMasing-masing sekolah memiliki tiga perwakilan pelajar dengan didampingi satu orang guruTiap sekolah memamerkan hasil kreativitas pelajarnya, yang dibuat dari berbagai jenis bahan bekas (sampah) setelah melalui proses 3R.

Hasil lomba 3R dan pameran dinilai oleh empat orang juri, yang terdiri dari Emilia Ubra, Sem Ohee, Pratita Puradyatmika dan Mareyke Rotty, S.Pd.  Juara satu lomba 3R dan pameran pada setiap tingkatan merebut piala bergilirUntuk tingkat SD, keluar sebagai juara I lomba 3R dan pameran, yaitu SD YPJ Kuala Kencana, Juara II SD Yosua dan Juara III SD Inpres NawaripiUntuk tingkat SMP, Juara I SMP Kuala Tembagapura, Juara II SMP  Negeri 2 dan Juara III SMP Unggulan StMaria.

Sebelum penentuan 10 besar peserta Alam Lestari angkatan ke-4, peserta kegiatan membawakan yel-yel serta menyanyikan lagu mars Alam LestariAcara selanjutnya perkenalan oleh setiap peserta.  Kemudian diumumkan 10 besar peserta Alam Lestari angkatan ke-4 dan pembagian hadiah kenang-kenangan bagi pesertaBerikutnya penyerahan hadian lomba 3R dan pameran

Kepala BLH Kabupaten Mimika Zakarias F Marey, S.Sos, MMT dalam sambutannya yang dibacakan Yohanes Laurens mengajak kita semua menyelamatkan bumiDimulai dari tingkat pelajar agar dapat menerapkan 3R dalam keluarga masing-masing, kemudian lebih luas ke cakupan Rukun Tetangga (RT), Rukun Warga (RW), kampung hingga masyarakat ditingkat distrik bahkan   kabupaten.

Kepala BLH mengatakan salah satu upaya mengatasi perubahan iklim sekarang adalah melalui program 3RPertama mengurangi bahan-bahan yang dapat merusak lingkungan (reduce), kedua menggunakan kembali (reuse) dan mendaur ulang bahan-bahan bekas (recyle).Sedangkan Manager Departement Enviromental PTFI Andi Mukhsia kepada Radar Timika disela-sela kegiatan kemarin, mengatakan peringatan Hari Bumi itu merupakan salah satu bentuk komitmen PTFI dalam menjaga lingkungan, khususnya dalam pengelolaan 3RDikatakan Mukhsia bahwa saat ini khusus untuk perusahaan PTFI, sudah ada tempat khusus untuk mengelola sampah, yakni yang ada di MP 38.(gbu)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PONTIANAK : Aktivis Bagikan 117 Pohon


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler