Tito Janji Rawat Anak dari Polisi yang Gugur di Mako Brimob

Kamis, 10 Mei 2018 – 20:53 WIB
Kapolri Jenderal Tito Karnavian. Foto: Elfany Kurniawan/JPNN.com

jpnn.com, DEPOK - Kapolri Jenderal Tito Karnavian bakal merawat semua anak dari lima anggota polisi yang gugur dalam kerusuhan di Rutan Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat.

"Saya sudah berjanji bersama istri, akan semaksimal mungkin merawat anak-anak dari lima anggota Polri yang gugur,” kata Tito di depan Mako Brimob, Kamis (10/5) malam.

BACA JUGA: Delapan Fakta soal Rusuh Napi Teroris di Rutan Mako Brimob

Mantan Kapolda Papua ini menambahkan, dia juga akan menanggung biaya pendidikan seluruh anak-anak polisi yang gugur. "Saya akan jenguk semua keluarga korban. Habis ini, langsung jenguk," imbuh dia

Diketahui istri Iptu Luar Biasa Anumerta Rospuji telah melahirkan bayi laki-laki sehari setelah ayahnya gugur.

BACA JUGA: Wakapolri: Tak Ada Negosiasi dengan Teroris

"Ini ada kabar gembira sekaligus haru, rekan kami Rospuji, putranya lahir," ujar Karopenmas Divhumas Polri Brigjen Mohammad Iqbal di Mako Brimob, Kamis (10/5).

Adapun kelima anggota polisi yang tewas dalam kerusuhan itu yakni Iptu Luar Biasa Anumerta Yudi Rospuji Siswanto, Aipda Luar Biasa Anumerta Denny Setiadi, Brigadir Luar Biasa Anumerta Fandy Setyo Nugroho, Briptu Luar Biasa Anumerta Syukron Fadhli dan Briptu Luar Biasa Anumerta Wahyu Catur Pamungkas. (mg1/jpnn)

BACA JUGA: Kapolri Sebut Rutan Mako Brimob Bukan untuk Napi Teroris

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kepung Napiter di Mako Brimob, Kapolri Kerahkan 856 Personel


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler