jpnn.com - JAKARTA - Bencana alam hebat tengah mengepung tanah air. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pun seakan tak ingin meninggalkan Indonesia di saat-saat yang genting seperti saat ini. Sebenarnya SBY mendapat undangan untuk menerima penghargaan di luar negeri, tapi dia menolak dan memilih terbang menyambangi korban Gunung Sinabung pada Kamis (23/1) mendatang.
Staf Khusus Presiden bidang Bantuan Sosial & Bencana Alam Andi Arief mengatakan, pengharagaan yang akan diberikan pada SBY adalah "Global Leadership Statesmanship 2014" dari World Economic Forum. SBY pun diminta datang ke acara penghargaan tersebut di Davos, Swiss.
BACA JUGA: Olly dan Choel Jadi Saksi Deddy Kusdinar
"Tapi Pak SBY menolak dan lebih memilih untuk datangi lokasi bencana," kata Andi.
Ya, berdasarkan agenda kepresidenan, SBY akan mengunjungi korbang letusan Gunung Sinabung di Sumut pada Kamis (23/1).
BACA JUGA: SBY Janji Bawa Solusi Permanen ke Sinabung
Nah, untuk acara penerimaan penghargaan itu, SBY hanya mengirim utusan. "ââ¬ÂªPresiden SBY tetap akan fokus menangani bencana dan persoalan lainnya di Indonesia dan mengutus Menteri Keuangan Chatib Basri untuk menerima award bagi Bangsa Indonesia," pungkasnya. (dil/jpnn)
BACA JUGA: Pendukung Terbesar di FB, Prabowo Peringkat 5
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mulut TKI Erwiana Disedot Vacum Cleaner
Redaktur : Tim Redaksi