Tragedi Dini Hari, Nenek 70 Tahun Diterkam Buaya 4 Meter

Minggu, 15 Juli 2018 – 01:40 WIB
Buaya. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, BANJARMASIN - Hamdaniah mengalami kejadian mengerikan ketika diterkam buaya di rumahnya di Desa Pantai, Kecamatan Kelumpang Selatan, Kalimantan Selatan, Kamis (12/7) dini hari.

Kejadian mengerikan itu bermula ketika Hamdaniah hendak pergi ke jamban.

BACA JUGA: Seram! Mau ke Jamban, Nenek 70 Tahun Diterkam Buaya 4 Meter

Saat itu wanita 70 tahun tersebut melewati titian kayu untuk menuju jamban yang berada persis di tepi laut.

Hamdaniah mendengar suara empasan keras dari laut. Awalnya dia menyangka suara itu dari benda besar yang jatuh.

BACA JUGA: Korban Keganasan Buaya Muara Ditemukan Ngapung di Kanal

Suara itu muncul lagi. Kali ini di belakang Hamdaniah. Dia lantas berbalik.

Saat itu ada buaya besar yang sudah berada dalam posisi siap menerkam.

BACA JUGA: Detik-detik Bunda Lompat ke Sungai saat Anak Diseret Buaya

Buaya itu langsung menyambar kaki kanan Hamdaniah. Akibatnya, Hamdaniah terjatuh di atas titian.

Merasa tak berkutik, Hamdaniah berteriak kencang. Suaranya terdengar oleh cucu dan menantunya di rumah yang langsung bergegas mendatangi Hamdaniah.

Hamdaniah tidak pasrah. Dia bangkit, meronta, dan menendang sebisanya.

"Gigitannya dia (buaya) lepas," kata Hamdaniah sebagaimana dilansir laman Prokal, Sabtu (14/7).

Hamdaniah langsung bangkit dan berjalan menuju rumah. Namun, buaya itu ternyata masih ada.

Predator ganas itu kembali menyambar. Namun, sambaran buaya itu hanya mengenai sarung yang dikenakan Hamdaniah.

Hamdaniah langsung menarik sarungnya. Setelah itu dia langsung ke rumahnya.

Suryani, anak kedua Hamdaniah mengaku tak sempat turun tangan menolong sang ibu.

Namun, dia langsung membawa Hamdaniah ke puskesmas. Di sisi lain, warga menuju titian.

"Kata mereka yang tadi ke titian, buayanya masih ada pagi itu. Di bawah titian. Panjangnya sekitar empat meter. Berjenis buaya laut," kata Suryani.

Sementara itu, dokter di Puskesmas Kelumpang Selatan merujuk Hamdaniah ke rumah sakit pusat kota.

Pasalnya, Hamdaniah mengalami luka di kaki yang cukup lebar dan dalam. Tulang kering Hamdaniah juga ada yang retak sehingga harus dibedah.

"Untung beliau masih kuat. Dokter juga bilang begitu," kata salah satu keluarga yang mendampingi Hamdaniah di rumah sakit. (zal/ma/nur)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Usai Buang Hajat di Sungai, Saharuddin Diterkam Buaya


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler