Transformasi Pelayanan di Kemenkes Menuntut ASN yang Cakap Digital 

Selasa, 18 Oktober 2022 – 16:05 WIB
Transformasi pelayanan di Kemenkes membutuhkan ASN yang cakap digital. Foto Kemenkominfo 

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memiliki strategi untuk transformasi digital yang diproyeksikan pada 2021-2024.

Tujuannya memberikan pelayanan kesehatan yang optimal berdasarkan teknologi. 

BACA JUGA: Implementasikan Kurikulum Merdeka di Wilayah 3T, Guru Harus Melek Literasi Digital 

“Dalam upaya transformasi digital di Kemenkes, sangat dibutuhkan ASN dengan kemampuan literasi digital mumpuni. ASN diharapkan paham akan empat pilar literasi digital," kata Sekretaris Jenderal Kemenkes Kunta Wibawa Dasa Nugraha dalam keterangan tertulisnya, Selasa (18/10).

Dia menegaskan setiap ASN di Kemenkes diharapkan mampu menggunakan teknologi digital sesuai aturan dan memahami kapan, bagaimana teknologi harus digunakan agar bekerja lebih efektif.

BACA JUGA: Sebelum Terjun ke Lokasi KKN, 963 Mahasiswa Unima Dapat Bekal Literasi Digital 

Sementara itu, Direktur Pemberdayaan Informatika Kemenkominfo Bonifasius Wahyu Pudjianto menyampaikan bahwa diperlukan adaptasi bagi ASN di Indonesia untuk menyesuaikan perkembangan teknologi yang terjadi saat ini. 

"Terpaan pandemi COVID-19 pada 2020 - 2021 sangat dinamis sehingga memaksa kehidupan manusia beradaptasi dengan perubahan ini," ucapnya.

BACA JUGA: Dibekali Literasi Digital, Mahasiswa Baru UNBI Diharapkan Menjadi Pembelajar Beretika

Tantangan di era digital saat ini menurut Bonifasius adalah bagaimana membangun pola kerja dan pola pikir ASN yang komprehensif, integral, holistik, dan sistemik.

"Caranya melalui peningkatan kemampuan penguasaan teknologi, tetapi tetap mengedepankan integritas yang tinggi, profesional, melayani, dan keterkaitannya dengan pengembangan kompetensi dan kinerja,” ujarnya.

Kepala pusat Pengembangan Kompetensi ASN Kemenkes Trisa Wahyuni Putri berharap kolaborasi yang dilakukan untuk meningkatkan pemahaman dan sumber daya manusia menuju transformasi digital. 

Kemenkominfo dan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) bekerja sama menyelenggarakan kegiatan literasi digital sektor pemerintahan untuk aparatur sipil negara (ASN) Kemenkes baru-baru ini.

Kegiatan dilaksanakan secara hybrid dan dihadiri ASN Kemenkes RI sebagai peserta literasi digital sektor pemerintahan.

Kegiatan literasi digital sektor pemerintahan bertujuan untuk meningkatkan pemahaman literasi digital secara kognitif dan praktis bagi ASN di Indonesia. 

Peningkatan pemahaman literasi digital ASN merupakan salah satu target nasional Kemenkominfo menuju transformasi digital di Indonesia. (esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kemenkes Bentuk Tim Investigasi Kasus Gangguan Ginjal Akut Misterius


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler