Truk Tronton di Tol Cipali Dihentikan, Ditemukan 7 Kg Sabu

Senin, 28 Desember 2015 – 18:10 WIB
Sabu hasil tangkapan BNN. Foto ilustrasi.dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Badan Narkotika Nasional (BNN) berhasil menggagalkan pengiriman narkotika jenis sabu seberat 7 kilogram yang akan diedarkan untuk wilayah DKI Jakarta dan Surabaya.

Deputi Pemberantasan BNN Irjen Pol Dedi Fauzi Alhakim memaparkan penangkapan tersebut berawal dari kerja sama BNN dan Patroli Jalan Raya (PJR) Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) pada Minggu (20/12). Pada saat itu, pihak BNN mencurigai truk tronton yang diduga membawa barang haram itu.

BACA JUGA: TOP: Polri Tangkap Sindikat Narkoba Malaysia

"BNN dibantu PJR menghentikan laju sebuah truk tronton yang diduga membawa narkoba. Saat digeledah dekat kemudi ditemukan narkoba jenis shabu seberat 7.091,9 gram," kata dia di Kantor BNN, Cawang, Jakarta, (28/12)

Saat didapati narkoba didekat kemudi, pihak BNN langsung mengamankan sopir bernama Azhar Ismail alias HAR (44) dan asistennya bernama Zufikar alias Depi (25).

BACA JUGA: Edan! Ganja 1,5 Ton asal Aceh untuk Malam Tahun Baru

Saat digeledah, pihak BNN juga menemukan sepucuk senjata api jenis HKP 30 dengan 11 butir peluru dan sebuah senjata tajam jenis sangkur. (Mg4/jpnn)

 

BACA JUGA: Et Dah Kagak Kapok! Dulu Ditangkap Polisi, Kini Diamankan Ormas

BACA ARTIKEL LAINNYA... Prabowo Pimpin Penggerebekan Sabung Ayam, 21 Pejudi Ditangkap, 144 Motor Disita


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler