Ukraina Persiapkan Pavlik si Gurita

Peramal Baru untuk Euro 2012, Resmi Diperkenalkan 4 April

Rabu, 30 Maret 2011 – 15:18 WIB
Patung Paul si Gurita Peramal, di Oberhausen, Jerman. Foto: TheDaily-Blitz.com.
KIEV - Paul si gurita peramal sangat tenar pada Euro 2008 dan Piala Dunia 2010 laluTebakan gurita penghuni Sea Life Centre di Oberhausen, Jerman, itu selalu menghiasi berbagai media dunia dan dinanti-nanti menjelang laga Jerman di dua ajang itu.

Ya, selama Piala Dunia 2010 lalu, tebakan Paul memang sangat jitu

BACA JUGA: Corinthians Tampung Adriano

Dia tidak pernah keliru
Delapan tebakan dilakukan dan semuanya tepat

BACA JUGA: Persipura Ancam Keluar dari PSSI

Itu termasuk menebak kekalahan Jerman pada semifinal dari sang juara dunia Spanyol.

Sayang, pada Euro 2012 nanti, tebakan-tebakan Paul tak akan ada lagi
Dia sudah mati pada 26 Oktober 2010 lalu

BACA JUGA: Maung Nafsu Getarkan Jala Arema

Namun, salah satu host Euro 2010, Ukraina, tak kehilangan akalUntuk mengobati kerinduan akan Paul, mereka pun telah menyiapkan gurita lainnya.

Sang gurita akan menjalani tugas layaknya PaulDia adalah penghuni Alushta Aquarium"Gurita itu bernama PavlikStaf di akuarium mengajari dia untuk menjadi seperti gurita asal Jerman, Paul," ungkap Victor Zhilenko, direktur Alushta Aquarium, kepada Xinhua.

Keputusan menggunakan nama Pavlik (sama dengan Paul, Red) memang supaya mengingatkan akan PaulNamun ukuran Pavlik lebih kecil ketimbang Paul"Berat Pavlik memang hanya 300 gram, tapi dia bisa merusak dekorasi akuariumDia juga mampu mengangkat beban 10 kilogram dengan tentakelnya," ujar Zhilenko.

Disebutkan, Pavlik berasal dari Laut SingapuraSekarang dia sedang berada pada kondisi yang bagusDia menghuni sebuah akuarium yang besar, dan ototnya sedang berkembangStaf akuarium selalu menyediakan kepiting segar sebagai menu favoritnya.

Rencananya, pada 4 April mendatang, Pavlik akan diperkenalkan secara resmi kepada publikItu bersamaan dengan pertandingan perempat final Liga Champions, antara klub Ukraina Shakhtar Donetsk dan raksasa Spanyol Barcelona.

Nah, pada kesempatan itu, rencananya Pavlik akan menjadi tamu kehormatanNamun, belum dipastikan apakah Pavlik sudah bakal langsung menjalankan tugasnya, untuk memprediksi hasil pertandingan atau belum saat laga tersebut(ham/ito/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Program Timnas Tak Terimbas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler