Usulan Kuota CPNS 2011 Harus Disesuaikan dengan Moratorium

Jumat, 26 Agustus 2011 – 23:45 WIB

JAKARTA— Ditandatanganinya Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga menteri mengenai moratorium penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang berlaku 1 September 2011 hingga 31 Desember 2012, tidak membuat pemerintah batal melakukan penerimaan CPNS tahun 2011

“Penerimaan tetap ada

BACA JUGA: Mabes Polri Serahkan Masyuri ke Jaksa

Tapi betul-betul pada jabatan yang benar-benar mendesak
Misalnya guru dan medis serta sipir penjara,” tutur Deputi Bidang Sumber Daya Manusia (SDM) Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) RB Ramli Naibaho di Jakarta, Jumat (26/8)

BACA JUGA: Rosa Doakan Nazar Sehat



Dia menambahkan, penerimaan CPNS 2011 akan sangat selektif
“Penerimaannya nanti selektif sekali

BACA JUGA: Pengguna Motor Disarankan Naik Kapal Perang

Itu pun harus diverifikasi tim Reformasi BirokarsiJadi, pengawasannya akan lebih diperketat,” tambah Naibaho.
 
Hanya saja, sampai saat ini Naibaho mengatakan belum bisa memastikan waktu penerimaan CPNS tahun 2011 karena Kemenpan-RB masih akan memberi kesempatan bagi instansi dan daerah untuk menyerahkan usulan, menyesuaikan dengan moratorium selektif yang akan diberlakukan.

“Kami belum bisa memastikan kapan ada penerimaanLebih cepat instansi atau daerah memasukkan usulan berdasarkan validasi dan kebutuhan, akan lebih cepat dilakukan seleksi,” ujarnya.
 
Naibaho menuturkan, instansi dan daerah haruslah menggunakan aturan penghitungan validasi pegawai sesuai dengan yang dikeluarkan Menpan-RB, karena setelah selesai perhitungan akan divalidasi oleh tim reformasi birokrasi yang dikoordinir Menpan-RB EE Mangindaan dibantu tim dari Kemendagri dan Badan Kepegawaian Negara (BKN).
 
“Akan ada tim yang turun langsung ke daerah untuk menyosialisasikan aturan iniJadi, masing-masing instansi menghitung kebutuhan pegawaiSetelah diketahui kekurangan dan kelebihan masing-masing unit, diberi kesempatan untuk mengatur kembali unit yang kurangKami beri kesempatan hingga akhir 2011,” urainya.
 
Mengenai sistem penerimaan, dijelaskan Naibaho pihaknya masih akan menerapkan sistem yang digunakan pada penerimaan CPNS 2010Hanya saja, Naibaho menegaskan kali ini pihaknya akan lebih tegas dan lebih ketat termasuk dengan sistem pemeriksaan LJK

“Kami akan berkoordinasi dengan Mendiknas terkait universitas yang bisa membuat soal ujian dan melakukan pemeriksaan.Jika berada di daerah yang sulit dijangkau, sebisa mungkina ada mahasiswa yang ditugaskan untuk men-scan LJKJadi, walaupun berada di lokasi terpencil, LJK bisa langsung diperiksa ditempat, tidak ada lagi yang menginap,” ujarnya.

Ditambahkan Sekretaris Kementerian PAN dan RB Tasdik Kinanto, penerimaan CPNS untuk tahun 2011 kemungkinan sangat kecilMengenai usulan formasi yang sudah diajukan oleh instansi dan daerah beberapa waktu lalu, menurutnya itu bisa menjadi salah satu bahan pertimbangan

“Jumlah CPNS yang akan diterima akan ditentukan oleh tim pengarah reformasi birokrasi,” katanya“Kesempatan September hingga Desember untuk lakukan analisis bagi pegawai yang adaSetelah itu ajukan pada tahun 2012Setelah tahapan ini selesai baru dilakukan seleksi penerimaan CPNS tahun anggaran 2011,” imbuhnya(gel/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polisi Serahkan Malinda ke Jaksa Usai Lebaran


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler