Usulan Rp 16 Miliar untuk Pengangkatan Honorer K2 Tidak Masuk di APBN 2016

Senin, 02 November 2015 – 19:14 WIB
Yuddy Chrisnandi. Foto: JPNN

jpnn.com - JAKARTA- Pengangkatan honorer kategori dua (K2) menjadi CPNS kini hanya jadi wacana. Pasalnya, anggaran untuk honorer K2 tidak masuk dalam APBN 2016. Dengan defisi‎t anggaran yang cukup besar, pemerintah terpaksa menunda pengangkatan honorer K2.

"Kami memang sudah mengajukan dana Rp 16 miliar khusus verifikasi dan validasi 430 ribu honorer‎ K2. Tapi dananya ternyata tidak ada," ungkap Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi kepada pers di Jakarta, Senin (2/10).

BACA JUGA: Pemerintah Diminta Fokus Atasi Bencana Asap

Yuddy menambahkan, dana APBN juga pas-pasan untuk membayar gaji PNS yang berjumlah sekitar 4,5 juta. Hal itu yang membuat pemerintah memutuskan memprioritaskan program yang urgen.

"Pemerintah memang membutuhkan tambahan pegawai. Namun, di tengah kesulitan anggaran seperti sekarang, kebijakan sulit dilakukan," tegas kader Hanura tersebut. (esy/jpnn)

BACA JUGA: Polri Turun Tangan Usut Gunjingan Foto Jokowi Kunjungi Suku Anak Dalam

 

BACA JUGA: Perangi Korupsi via Pendidikan, KPK Gelar Teacher Supercamp

BACA ARTIKEL LAINNYA... Eks Anggota VIII DPR Ini Disebut Terima Uang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler