Menurut Ketua Organizing Committee (OC) acara, Amril Buamona, pihaknya kesulitan menyesuaikan program dengan rombongan pemain berdarah Maluku asal Belanda yang datang lebih awal, De Jong Indonesia
BACA JUGA: Petenis India Sulitkan Nadal
"Panitia punya kendala teknis programBACA JUGA: Bukan Jaminan Bisa Menang
Jadi, Van Bronckhorst tidak datang hari ini (kemarin 18 Maret, Red)," terangnya.Namun, Amril mengatakan tidak perlu terlalu khawatir, karena kedatangan pemain berposisi bek kiri tersebut bakal dijadwalkan ulang
Saat ini, Amril mengaku pihaknya masih fokus untuk menyiapkan program De Jong Indonesia selama berada di Jakarta
BACA JUGA: Raup Rp 900 Juta, Gaji Sebulan Beres
Rombongan pemain keturunan Indonesia-Belanda yang berjumlah 20 orang itu, rencananya bakal melakukan uji coba dengan salah satu tim di JakartaSayang, Amril belum bisa memastikan klub mana yang akan menjadi lawan tanding De Jong Indonesia."Kami masih akan rapat nanti malam (tadi malam, Red)Soalnya mereka baru mendarat jam 19.35 (tadi malam)Setelah itu, baru bisa kami pastikan," terang pria yang menjabat sebagai Asisten Staf Khusus Presiden tersebut.
Sebelumnya, De Jong Indonesia dijadwalkan untuk melakukan pertandingan persahabatan melawan Persija Jakarta, pada Sabtu besok (19/3)Tapi, saat dikonfirmasi, pelatih Persija Rachmad Darmawan mengaku pertandingan tersebut dibatalkan.
"Kami sudah dikonfirmasi kalau batal dari kemarin (Rabu 16 Maret, Red)Ada alasannyaKatanya sih masalah keamanan," ujar RachmadNamun, saat pihak OC kembali dikonfirmasi terkait alasan keamanan tersebut, ponselnya cukup sulit dihubungi.
Sementara, pihak Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) yang menjadi partner kegiatan Indonesia Tanah Air Beta, mengaku kecewaMereka menyesalkan kegiatan yang sejatinya bertujuan untuk mengangkat motivasi para pesepak bola Indonesia tersebut, harus gagal.
"Semua pihak pasti kecewaCuma, keputusannya seperti ituSaya tahunya karena ada masalah teknis dari panitiaItu saja alasannya, tidak ada penyebab yang lain," terang Ivana Lie, Staf Ahli bidang Olahraga Kemenpora.
Hanya, dia membenarkan informasi bahwa pembatalan tersebut sifatnya hanya sementara, alias diundur sampai kegiatan OC bisa diprogram kembali"Cuma sementaraKami berharap ini masih bisa dilaksanakan, untuk perkembangan olahraga di tanah airKan bagus juga," tandasnya(aam/ito/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mourinho Ogah Bersua Mantan Tim
Redaktur : Tim Redaksi