Verifikasi Setengah Hati Klub ISL

Akan Digelar PT LI Pertengahan Juli

Rabu, 07 Juli 2010 – 02:41 WIB
FAKTOR - Stadion Gelora Bung Karno (GBK), markas tim Persija, termasuk sebagai salah satu faktor pertimbangan dalam verifikasi ISL. Foto: Panoramio/Ndot.
JAKARTA - Verifikasi masih menjadi patokan utama bagi PT Liga Indonesia untuk menentukan layak tidaknya sebuah klub berlaga di Indonesia Super  League (ISL) musim 2010/ 2011 mendatangLima aspek bakal diterapkan PT LI

BACA JUGA: NBL Langsung Sajikan Big Match

Yakni insfrastruktur, sporting, financial, badan hukum serta personel dan administrasi.

Namun, verifikasi yang dilakukan PT LI untuk klub-klub kontestan ISL musim mendatang terlihat lebih lunak dibanding gelaran serupa edisi 2009/ 2010
Buktinya, selain tetap bakal menghilangkan aspek finansial berupa deposit Rp 5 miliar, PT LI juga tak terlalu ambil pusing dengan kelayakan insfrastruktur yang dimiliki sebuah klub

BACA JUGA: Ghiggia: Uruguay Kuat di Saat Sulit

Misalnya dari sisi kualitas lapangan.

"Mungkin sebuah klub memiliki kelemahan di sektor lapangan, tapi tentu mereka mempunyai keunggulan di aspek lainnya
Hal itulah yang perlu dipertimbangkan," terang Tigor Shalom Boboy, Corporate PT LI kemarin.

Padahal sebelumnya, aspek lapangan menjadi hal yang tidak bisa ditawar

BACA JUGA: Van Marwijk: Semuanya tentang Laga Mendatang

PSIS Semarang dan PKT Bontang pernah merasakan durian runtuh setelah bisa masuk ke orbital ISL usai Persiter Ternate dan Persmin Minahasa dinyatakan tidak lolos verifikasi yang dilakukan PT LI.

Tigor lantas mencontohkan Persija JakartaTim berjuluk Macan Kemayoran tersebut memang "memiliki" Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) sebagai kandangNamun, mereka kadang harus kesulitan mendapatkan izin pertandinganApalagi, Macan Kemayoran juga dianggap tak memiliki legalitas yang cukup kuatItu seiring masih adanya dualisme kepengurusan di tim pemilik satu gelar Divisi Utama tersebut.

"Tapi mereka memiliki asek lain yang cukup bagusItu menjadi pertimbangan untuk mereka," jelas Tigor.

Dia menambahkan, PT LI bakal memulai verifikasi pada pertengahan Juli mendatangNamun, dia belum bisa membeberkan jadwal pasti mengenai verifikasi tersebutJika dilakukan pertengahan Juli mendatang, diharapkan nantinya verifikasi bakal kelar pada akhir Juli.

"Namun kami juga belum bisa menentukan bagaimana nantinya metode verifikasi yang akan kami lakukanApakah akan jemput bola atau bagaimana," tegas Tigor.

Sementara beberapa waktu lalu, CEO PT LI Joko Driyono menyatakan bahwa institusinya bakal melakukan sistem jemput bola, guna mengetahui masalah yang dihadapi klub-klubMekanismenya, PT LI bakal datang ke setiap klub untuk melakukan hearing mengenai apa saja kendala-kendala yang dimiliki klub-klub kontestan ISL musim mendatang.

"Bisa jadi asistensinya seperti ituTapi kami juga belum membentuk tim untuk melakukan hal tersebutSecepatnya akan kami tentukan, sehingga jadwal verifikasi tidak akan mengalami perubahan dari yang sudah kami tentukan," sebut Tigor lagi(ru/diq/ito/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Duet Uruguay jadi Incaran


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler