Menjual lokasi menarik untuk mendatangkan turis tidak sekedar tempat yang indah, namun juga perlu fasilitas lain yang memadai, misalnya toilet.

 

BACA JUGA: Guy Tunstill Warga Adelaide yang Gemar Main Gamelan

Pemerintah negara bagian Victoria akan menghabiskan dana $ 4,4 juta dolar (lebih dari Rp 40 miliar) untuk membangun berbagai fasilitas toilet baru di kawasan yang bernama  Twelve Apostles yang berjarak sekitar 2-3 jam perjalanan dari Melbourne.

Twelve Apostles ini merupakan salah satu lokasi wisata yang paling banyak dikunjungi oleh turis asing dengan lebih dari 1 juta orang mendatangi kawasan di sepanjang Great Ocean Road tersebut setiap tahunnya.

BACA JUGA: CSIRO Digitalisasi 12,5 Juta Koleksi Serangga Nasional Australia

Namun kawasan tersebut menghadapi masalah akan kurangnya fasilitas toilet yang mengakibatkan pusat pembuangan tinja meluap baru-baru ini karena sejauh in hanya ada 25 fasilitas toilet di sana.

Sekarang dana akan dikeluarkan untuk membangun pipa pembuangan baru dari kawasan Twelve Apostles ke fasilitas pengolahan limbah terdekat di Port Campbell.

BACA JUGA: Kasus Infeksi HIV di Kalangan Warga Aborijin Meningkat Signifikan

Menteri Lingkungan Victoria Lisa Neville mengatakan ini adalah solusi jangka panjang.

"Kita sudah pernah menyaksikan beberapa kali terjadi air limbah pembuangan dari toilet yang keluar, dan menciptakan situasi kebersihan, dan juga beresiko terhadap lingkungan yang rapuh." katanya.

"Jadi saya senang bahwa kami sudah menemukan solusi."

Neville mengatakan dengan perbaikan ini, turis yang akan datang akan lebih banyak lagi.

"Ini adalah daerah yang penting bagi industri pariwisaya di Victoria, dan kami ingin agar pengunjung bertambah." katanya.

"Akses ke toilet yang bersih dan bekerja dengan baik adalah hal yang penting untuk mendatangkan lebih banyak turis lagi."

BACA ARTIKEL LAINNYA... Konsep Hunian Apartemen Tidak Terlalu Diminati Warga Kota Perth

Berita Terkait