Video Dimas Kanjeng Bikin Ketawa Geli

Senin, 03 Oktober 2016 – 09:10 WIB
Video Dimas Kanjeng yang Bikin Ketawa Geli. Foto Youtube

jpnn.com - JPNN.com JAKARTA - Aksi Dimas Kanjeng membuat netizen tertawa geli. 

Tersangka dugaan penipuan dan pembunuhan pengikutnya, Abdul Gani dan Ismail Hidayah memamerkan suaranya. 

BACA JUGA: Indonesia Bakal Menjadi Anggota Dewan ICAO?

Tindakan itu terekam dalam vidoe berdurasi berdurasi 32 detik dan diunggah di Youtube pada 26 September 2016. 

Judulnya, KEREN, KANJENG DIMAS TAAT PRIBADI BERNYANYI KETIKA DIPERIKSA DI POLDA.

BACA JUGA: Minta Dimas Kanjeng Dihukum Mati Biar Merasakan Sakitnya Dibunuh

Pengunggahnya adalah oleh Payu-Spot.

Dalam video itu, Dimas Kanjeng tampak begitu senang. Sambil senyum, dia pun melantukan lagu. 

BACA JUGA: Menangis Histeris hingga Pingsan Mengenang Gani Dibunuh

“Berakit-rakit ke hulu berenang ke tepian
bersakit-sakit dahulu
bersusah-susah dahulu
baru kemudian
menghitung uang,”

Syair “menghitung uang” menjadi penutup lagunya. 

Dibarengi dengan mengangkat kedua jempolnya, Dimas Kanjeng kembali tersenyum.

Video ini pun mendapat beragam respons. Ada yang tertawa dan berharap Dimas Kanjeng diganjar sesuai dengan perbuatannya.   

"hahahahaha dobol ," komentar pemilik akun al fatih. 

Demikian pula komentar Robykenichi Kenichi1. 

"si idiot ini yg kalian percaya ya... hhaaaaa... emang dah sakit kalian2 dsana smua.. pantas lah kalian mudah dijajah... wwkkkkk ," katanya.

Dari video tersebut, tampak pula celana yang dikenakan Dimas Kanjeng berwarna hitam dan bajunya ungu. 

Ya, pakaian itulah yang digunakan Dimas Kanjeng saat ditangkap di padepokannya yang terletak di Dusun Sumber Cengkele, Desa Wangkal, Kecamatan Gading, Probolinggo, Jawa Timur, Kamis, 22 September 2016. 

Di akhir video, ada suara lain selain Dimas Kanjeng. Ia meminta Dimas Kanjeng untuk terus bernyanyi. “Ulangi…ulangi, mana menghitung uang,” katanya. (jpg)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Fakta Mengejutkan! Bapak Ibu, Awasi Selalu Jagoan Kecil Anda


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler