jpnn.com, JAKARTA - BULAN Ramadan adalah saat umat muslim diharuskan untuk menahan diri dari beberapa hal.
Anda harus menahan diri dari mengonsumsi makanan dan minuman saat tengah menjalankan ibadah puasa.
BACA JUGA: Cegah Bau Mulut Tak Sedap Saat Menjalankan Ibadah Puasa dengan 8 Cara Alami Ini
Lalu, bagaimana dengan hubungan kamar pasangan suami istri? Anda dan pasangan tentu tahu saat bulan ramadan, hubungan suami istri dilarang.
Jika Anda dan pasangan nekat melakukannya, maka ibadah puasa kalian berdua batal dan harus diganti di hari lain setelah ramadan selesai.
BACA JUGA: 3 Khasiat Buka Puasa dengan Buah Naga, Ampuh Cegah Timbulnya Penyakit Ini
Lalu selain itu, kira-kira apalagi yang bisa membatalkan ibadah puasa seseorang?
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
BACA JUGA: Berat Badan Naik Saat Menjalankan Ibadah Puasa, 4 Hal Ini Bisa Menjadi Biang Keroknya
1. Mengeluarkan air mani secara sengaja
Bisa saja seseorang dalam keadaan berpuasa dia mengeluarkan air mani atau madzi.
Jika dilakukan karena kesengajaan dan tidak mampu menjaga hawa nafsunya, maka batal puasa dia.
Itu disebabkkan seperti berpegangan dengan lawan jenis, atau melihat aurat lawan jenis secara sengaja, hingga timbul hasrat atau nafsu maka batal puasanya.
Orang itu harus mengganti atau meng-qada puasanya di hari lain setelah Ramadan.
2. Keluarnya darah haid dan nifas
Dalam ajaran islam, wanita yang tengah mengalami haid dan nifas tidak diwajibkan puasa.
Untuk itu, tidak boleh melaksanakan ibadah puasa. Jika wanita yang sedang berpuasa, lalu keluarlah darah haid dan nifas maka batal puasanya.
Untuk itu, ia wajib untuk meng-qada atau mengganti puasanya setelah Ramadan.
3. Memasukkan sesuatu ke lubang tubuh
Memasukkan suatu benda ke dalam organ tubuh yang berpangkal pada organ bagian dalam atau dalam istilah fiqih disebut jauh bisa membatalkan puasa.
Lubang yang dimaksud antara lain mulut, telinga dan hidung. Namun, apabila masuknya benda ke dalam lubang secara tidak sengaja karena lupa atau belum mengetahui hukum masuknya benda ke dalam tubuh, maka orang tersebut bisa melanjutkan puasanya hingga matahari terbenam.(genpi/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Redaktur & Reporter : Fany