Waduhhh... Kaum Gay Meningkat, Depok Darurat Akhlak

Rabu, 18 November 2015 – 05:23 WIB
Ilustrasi. Foto: IST

jpnn.com - DEPOK - Sekretaris Komisi Penanggulangan AIDS Kota Depok Herry Kuntowo mengatakan, antisipasi dan pencegahan perilaku menyimpang penyuka sesama pria harus segera dilakukan.

Sebab, kelompok gay dianggap sebagai salah satu penyebab menjamurnya penyakit kelamin. Selain itu, penyuka sesama jenis juga rawan menularkan HIV/AIDS di tengah masyarakat.

BACA JUGA: Perempuan Ini Pura-pura Gila Saat Bertemu Pria Hidung Belang yang Ingin Menggunakan Jasanya, Biar Apa?

”Benar sekarang Depok darurat akhlak, makanya ini harus segera ditanggapi. Penyebaran gay di sini sudah sangat cepat dan meningkat setiap tahun. Jadi pemerintah daerah harus melakukan antisipasi, ” kata Herry Kuntowo kepada INDOPOS, Selasa (17/11) kemarin.

Dia menambahkan, meningkatnya kasus penyuka sesama jenis itu terjadi akibat perkembangan pergaulan. Selain itu, perubahan dari sebuah kota menjadi metropolis juga turut memengaruhi.

BACA JUGA: Kemendagri Evaluasi Perekrutan 825 Satpol PP Batam yang Tak Diakui Wali Kota

”Ini yang tidak diperhatikan oleh pemkot bersama dinas terkait. Karena ada pergeseran budaya dan perkembangan kota membuat ini semua terjadi,”  ujar Herry.

Seperti diberitakan sebelumnya, Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kota Depok memperkirakan 48.800 orang terjangkit HIV. Peningkatan penularan virus mematikan itu disebabkan perilaku heteroseksual dan penggunaan narkoba dengan menggunakan jarum suntik. (cok/jos/jpnn)

BACA JUGA: Siap-Siap... Tenaga Honorer dan Kontrak Satpol PP Bakal Dihapus dan Dipindah Ke Sini

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hmm... Airin-Benyamin Dianggap Lakukan Banyak Pelanggaran


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler