Wah.., Bang Ruhut Sebut Menteri ESDM Bikin Nawacita Jadi Seperti Cita Citata

Senin, 01 Juni 2015 – 02:20 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Politikus Partai Demokrat (PD) Ruhut Sitompul terus melontarkan kritikan ke Menteri ESDM Sudirman Said. Hal yang mendasari kritikan Ruhut karena anggapannya bahwa Sudirman tengah waswas bakal dicopot dari kursi menteri sehingga membuat kegaduhan untuk membenturkan Presiden Joko Widodo dengan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Tentu saja, pernyataan Ruhut terkait dengan upaya pembubaran Pertamina Energi Trading Ltd (Petral) yang menurut Sudirman selalu mental di era SBY sebagai presiden. Ruhut pun menganggap pernyataan Sudirman itu sebagai manuver untuk melepaskan diri dari reshuffle kabinet.

BACA JUGA: Mendagri Buka Peluang Pemda Sediakan Bus Sekolah di Daerah

"Sudirman bicara demikian setelah Jokowi (Presiden Joko Widodo, red) berencana me-reshuffle tim ekonomi. Salah satunya kawan kita ini (Sudirman Said, red). Mungkin dia kebakaran jenggot, terus statement-nya ganti-ganti," ujar Ruhut dalam diskusi  'Tata Kelola Energi di Era Jokowi-JK' di Jakarta Selatan, Minggu (31/5).

BACA JUGA: Wow..., Mantan Napi Korupsi Ini Ingin Pimpin KNPI

Menteri ESDM Sudirman Said. Foto: dokumen JPNN

Ruhut pun meyakini tudingan Sudirman soal SBY tidak berdasar. Ruhut menegaskan, SBY yang pernah menjadi menteri pertambangan dan energi periode 1999-2000 tentu sangat paham masalah-masalah seperti Petral.

BACA JUGA: Bendum PD Yakin Bisa Cari Dana Legal untuk Operasional Partai

"Pak SBY pernah menjadi menteri ESDM. Ibarat menarik benang dalam tepung, beliau sangat berhati-hati tidak gegabah," sambung anggota Komisi III tersebut.

Karenanya Ruhut menyebut Sudirman pandai berakting. Politikus yang moncer dengan nama panggilan Poltak karena pernah membintangi sinetron itu bahkan menyebut Sudirman telah menggerus cita-cita Trisakti dan Nawacita yang disuarakan Jokowi.

"Semua tahu Jokowi bicara Trisakti dan Nawacita. Tapi beberapa pembantunya ini, yang katanya Nawacita itu sekarang jadi Cita Citata, ‘sakitnya tuh di sini’, takut di-reshuffle," kata Ruhut menirukan gaya penyanyi dangdut Cita Citata.(flo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bu Menteri, Kapan Ada Aturan Tegas Sampah seperti di Singapura?


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler