jpnn.com, PALEMBANG - Wali Kota Palembang H Harnojoyo SSos berusaha memberi kekuatan kepada keluarga almarhum Edward Limba.
Dia menyalami putra dan putri driver angkutan online yang dibunuh secara sadis itu.
BACA JUGA: Ribuan Driver Angkutan Online Antar Jenazah Limba ke Pemakaman
“Yang sabar ya Nak. Papa kalian sudah tenang di surga,” kata Wako sambil mengusap kepala Cantika seperti dilansir Sumatera Ekspres (Jawa Pos Group) hari ini.
Dia mengutuk keras perbuatan pelaku yang telah menghilangkan nyawa driver angkutan online itu. Dia yakin, pihak kepolisian bisa menangkap pelaku pembunuhan keji tersebut.
BACA JUGA: Dishub Batasi Taksi Online Maksimal 3 Ribu Unit
“Mudah-mudahan cepat tertangkap dan dihukum sesuai perbuatannya,” ucapnya.
Dia berharap semua driver angkutan online di Palembang dapat menahan diri dan membantu menciptakan situasi yang kondusif usai peristiwa itu.
BACA JUGA: Sopir Go-Car yang Dibunuh Itu Terakhir Diorder Rohman
Kapolresta Wahyu mengatakan, pihaknya berkoordinasi dengan Polres Banyuasin untuk mengungkap kasus ini.
Karena, jenazah korban ditemukan di wilayah Banyuasin, sedang mobil Avanza abu-abu metalik BG 1103 QZ ditemukan di kawasan Sukarami, Palembang.
Dia menyatakan, identitas pelaku belum diketahui. Tapi Wahyu berjanji pihaknya akan segera mengungkap kasus itu. “Setelah tertangkap, baru kita tahu motifnya,” ungkap dia.
Barang bukti, mobil dan jam tangan korban sudah diamankan. Saksi sudah ada tiga orang yang diperiksa, baik di Palembang maupun Polres Banyuasin.
Terkait orderan terakhir atas nama Rohman, Kapolres mengatakan masih diselidiki anggotanya. “Itu untuk bahan penyelidikan,” tukasnya.
Dia berharap, para driver lebih berhati-hati, terutama saat menerima orderan malam hari.(rip/qda)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sopir Taksi Konvensional Lakukan Sweeping, Wali Kota Berang dan Bilang Begini
Redaktur & Reporter : Budi