jpnn.com - PEKANBARU - Golf Turnamen Gubernur Riau Cup XXX dalam rangka peringatan HUT ke-65 Riau jadi perbincangan masyarakat.
Video wanita seksi berjoget ria di atas meja pada acara itu viral di media sosial hingga di WhatsApp grup masyarakat Riau.
BACA JUGA: Putri, Bripka RR, Bharada E, dan Ferdy Sambo Berkumpul: Siapa yang Sanggup Menembak Brigadir J?
Sang wanita mengenakan rok mini menari-nari sambil menyanyikan lagu dangdut.
Bahkan, dalam video beredar itu terlihat sejumlah orang dewasa merekam celana dalam wanita biduan yang menari di atas meja bundar dalam acara resmi tersebut.
BACA JUGA: S Mau Mengambil Uang di ATM Tak Sedikit, Buktinya Dia Bawa Linggis & Alat Las
Kemudian, terlihat juga beberapa lelaki dewasa menyawer dengan riang gembira kepada wanita biduan itu.
Video berdurasi 30 detik itu diketahui diambil pada Minggu (21/8) siang, saat kegiatan Golf Turnamen Gubernur Riau Cup, dalam rangka HUT ke-65 Riau di salah satu lapangan golf yang ada Labersa Pekanbaru.
BACA JUGA: Pengakuan MJ Tanam 1.500 Batang Ganja Bikin Geleng Kepala
Pengamat Kebijakan Publik Universitas Riau M Rawa El Amady mengkritik wanita menari di atas meja dalam acara resmi HUT ke-65 Riau itu.
"Ulang tahun Riau adalah waktu introspeksi bagi pemerintah Riau untuk memperbaiki diri dan meningkatkan layanan masyarakat,” kata Rawa kepada JPNN.com, Minggu (21/8).
Menurutnya dengan adanya kejadian itu, telah terjadi penurunan moralitas di antara pelaksana acara yang melangsungkan kegiatan dengan mencantumkan gambar Gubernur Riau Syamsuar.
"Jangan diisi oleh hal-hal seperti itu di tengah bumi Lancang Kuning dengan nilai dasar melayu yang Islam. Ini jelas terjadi penurunan moralitas dalam memahami budaya melayu," tegas Rawa.
Warga Pekanbaru bernama Dani juga menyesalkan kejadian tersebut.
“Waduh, ini tak sepantasnya terjadi di bumi lancang kuning. Bahkan, ada foto Gubernur Riau terpampang besar di dalam video itu," tegas Doni. (mcr36/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
BACA ARTIKEL LAINNYA... Siswa SMP Tewas Ditusuk di Sekolah, Pelakunya Tak Ada yang Menyangka
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : JPNN.com