Wapres: Pangan Harus Lancar

Selasa, 15 Desember 2009 – 16:22 WIB
JAKARTA- Wakil Presiden Boediono meminta semua pihak yang terlibat di bidang pertanian untuk tidak main-main dengan berasAlasannya, beras itu menjadi kunci dalam segala hal.

"Kalau pangan terganggu, masalah yang lain juga bakal sulit diatasi," ujar Boediono usai menyerahkan penghargaan ketahanan pengan kepada 6 gubernur dan 11 bupati di kantor Wapres, Selasa (15/12).

Karena itu, wapres meminta semua stakeholder pangan untuk bersama-sama untuk mengamankan pangan secara nasional

BACA JUGA: KPK Kebut Penyidikan Korupsi Damkar Batam

Caranya dengan memaksimalkan produksi dan mengantisipasi segala hal yang bisa mengganggu ketahanan pangan
"Termasuk upaya seandainya produksi terganggu, sehingga harga dalam negeri meningkat," kata dia lagi.

Kalau itu terjadi, sambungnya, maka harus ada kebijakan pemerintah untuk mengamankan kelompok masyarakat yang kemampuan daya belinya rendah

BACA JUGA: Disiapkan Acuan Tunjangan PNS

Salah satunya dengan penyaluran beras miskin.

"Pokoknya, program di sektor pertanian ini harus lancar, tidak boleh ada sumbatan-sumbatan," tegasnya.

Menurut Boediono, kondisi dalam negeri akan selalu terpengaruh kondisi di luar negeri
Sebab, sistem pasar yang dianut Indonesia adalah sistem pasar terbuka.

Dikatakan, pangan adalah sumber kehidupan sekaligus sumber kestabilan masyarakat bangsa

BACA JUGA: Aktivis LSM Bendera Belum Diproses

Kalau pangan bermasalah, maka itu bisa menimbulkan konflik"Supaya tidak ada masalah dengan pangan, maka harus tersedia dalam jumlah yang cukup dan harga yang terjangkau," tegasnya.(har/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polisi Kalah Cepat dengan Pembajak


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler