Sebagian warga Indonesia setidaknya di kota Adelaide, Melbourne dan Sydney berkumpul hari Senin (20/10/2014) guna ikut merayakan pelantikan Presiden  baru Indonesia Joko Widodo.

Di Adelaide, warga berkumpul di Victoria Square, dan merayakan dengan memotong tumpeng, membawa balon berwarna putih yang berisikan harapan-harapan mereka bagi pemerintahan yang baru.

BACA JUGA: Ini Reaksi Media Australia Atas Pelantikan Jokowi-JK

Di Melbourne, belasan warga berkumpul di Biraarung Walk di pinggir sungai Yarra, tidak jauh dari Federation Square. Dengan membawa spanduk bertuliskan Syukuran Rakyat Melbourne, mereka menyantap bubur Merah Putih.

Di Sydney, puluhan warga berkumpul bersama, sebagian besar mengenakan pakaian putih dan membawa balon warna warni.

BACA JUGA: Pengakuan Ibu 3 Anak Hidup sebagai Muslim Australia Bercadar

BACA JUGA: Montir Independen di Australia Kian Sulit Perbaiki Mobil Modern

 

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Inilah Beefalo, Hasil Kawin Silang antara Sapi Australia dengan Kerbau Amerika

Berita Terkait