JAKARTA - Dewan Pimpinan Pusat Persatuan Keluarga Pariaman (DPP-PKP) akhirnya menetapkan formulasi kriteria penjaringan bakal calon Bupati Padang Pariaman periode 2010-2015Empat kriteria teratas dari rumusan yang mereka susun yakni sikap, ketaqwaan, kepemimpinan, dan integritas.
“Dengan formulasi itu, elemen masyarakat dan partai politik memiliki pandangan yang sama dalam penjaringan bakal calon bupati Padang Pariaman, sehingga pemimpin mendatang benar-benar orang yang kapabel dan mampu memajukan negeri ini dari segala bidang,” kata Ketua Umum PKDP Suhatmansyah didampingi Sekjennya Ruslan Abdul Gani dan Ketua Tim 7 penyusunan formulasi kriteria balon bupati, Muharmein Zc, di Jakarta, Selasa (1/12).
Suhatmansyah menjelaskan secara lebih detil kriteria bakal calon bupati
BACA JUGA: DPD Perjuangkan APBN untuk Freeway Kaltim
Pertama, sikap dan ketaqwaan di mana seorang bakal calon harus memiliki keteladanan, sopan dan peduli terhadap masyarakat, agama serta pendidikanBACA JUGA: Ingin Cepat Kaya, Guru Palsukan Uang
Ketiga, kompetensi dan pengetahuan yang luas, terampil dan berprilaku yang baik untuk menjamin terwujudnya kinerja managerial pemerintahannya yang berkualitas.Keempat, dukungan dan kekayaan
BACA JUGA: Unas Sumber Polemik Birokrat vs Guru
Kelima, bervisi dan inovasi yang jelas dengan program yang berkesinambungan, serta memiliki kemampuan menggali ide dan cara baru untuk meningkatkan produktivitas dalam mengelola pemerintahan, ekonomi, namun dapat menerima usulan yang bersifat korektif dan konstruktif.Keenam, berjiwa wirausaha (entrepreneur)Ia harus seseorang yang memiliki kemampuan membuat terobosan untuk menggali potensi daerah demi kepentingan kemajuan daerah dan masyarakatnya, tidak ragu dalam mengambil keputusan, punya jaringan yang luas, memiliki ketangguhan (termasuk kejiwaan dan fisik), bertanggungjawab dan berani mengambil resiko apapun bentuknyaKetujuh, komunikasi dan kecerdasan
Dapat menjalin komunikasi yang baik dan lancar dengan stakeholders, sehingga program-program yang hendak dilakukan mudah dipahami dan cerdas dalam bertindak yang didasari oleh analisis yang rasional, sehingga memberikan dampak yang baik dalam setiap langkah dan upaya yang dilakukan sebagai seorang pemimpin.
Selain dari tujuh cluster itu, kata Suhamnasyah, bakal calon bupati mendatang harus mempunyai program kerja yang mendasar dan terukur untuk masa rekonstruksi dan rehabilitasi pasca gempa bumi 7,9 SR yang telah meluluhlantakan Padang Pariaman pada akhir September lalu“Kita ingin mengetahui apa program khusus bakal calon itu dalam masa pemulihan, baik untuk rekonstruksi dan rehabilitasi, maupun untuk menggairahkan kembali kehidupan perekonomian rakyat Padang Pariaman,” ujarnya(fas/JPNN)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tindak Tegas Pengibar Bendera Bintang Kejora
Redaktur : Soetomo