Waspada E Coli, Indonesia Stop Impor Buah-buahan

Selasa, 07 Juni 2011 – 14:25 WIB
JAKARTA - Wabah penyakit akibat bakteri E Coli yang saat ini sudah menginfeksi ribuan orang di Eropa, juga menjadi perhatian Kementerian Kesehatan (Kemenkes) IndonesiaTerkait hal itu, Menkes Endang Rahayu Sedyaningsih mengungkapkan, untuk sementara Indonesia tidak akan menerima impor sayur-sayuran, termasuk buah-buahan.

"Kita sudah bekerjasama dengan badan karantina, bahwa kita tidak mengimpor sayur-sayuran," kata Endang kepada wartawan di Jakarta, Selasa (7/6).

Selain menutup pintu impor, Kemenkes juga disebutkan semakin intensif mensosialisasikan cara hidup sehat

BACA JUGA: SBY: 30 Tahun Lagi, Dunia Rawan dan Berbahaya

Khususnya dalam hal ini untuk membiasakan membersihkan buah-buahan dan sayur-sayuran sebelum dikonsumsi
"Intinya, kalau kita makan buah, kalau bisa dikupas

BACA JUGA: Giliran Lima Jaksa KPK Dilaporkan Panda ke Jamwas

Kalau tidak dikupas, ya, dicuci dulu sampai benar-benar bersih, untuk mewaspadai berkembangnya wabah," kata Endang.

Hingga saat ini, kata Endang lagi, masih belum dilaporkan adanya penyebaran wabah akibat bakteri E Coli di Indonesia
Bila cara hidup sehat bisa dijaga teratur dan disiplin, Endang yakin bahwa wabah tersebut tidak akan menyebar di tanah air.

"Sampai saat ini, saya belum mendapatkan laporan bahwa ada penyebaran wabah akibat bakteri E Coli (asal) Eropa di sini

BACA JUGA: Gus Choi dan Lily Wahid Minta KY Periksa Syarifuddin

Saya memang cek, bahwa kita tidak mengimpor sayurTapi kalau buah-buahan mungkin adaKarena itu, makanya kupas dulu atau cuciItu semua cukup, dan kita sendiri cuci tangan," kata Endang.

Meski wabah akibat bakteri E Coli yang terjadi di Eropa dilaporkan sudah memakan korban jiwa, namun Endang meyakinkan bahwa Indonesia tidak perlu khawatirKarena seluruh pintu masuk ke Indonesia, menurutnya telah dijaga dengan karantina lengkapSehingga tidak diperlukan lagi pengontrolan khusus.

"Kalau itu (pengontrolan khusus), saya kira terlalu berlebihanYang penting jaga kebersihan buah-buahan sebelum dikonsumsi," imbaunya(afz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... SBY Serahkan Penghargaan Lingkungan Hidup


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler