Waspada! Kasus Covid-19 di Sumbar Terus Melonjak

Kamis, 17 Februari 2022 – 12:31 WIB
Kondisi tempat isolasi pasien Covid-19. Foto: Humas RSLI

jpnn.com, PADANG - Kasus Covid-19 di Sumatera Barat terus melonjak. Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3 pun sudah dilakukan mulai Senin kemarin.

Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal terjadi penambahan kasus positif Covid-19 sebanyak 560 pada Rabu (16/2).

BACA JUGA: Wagub Sumbar: Situasi Sudah Terkendali, Korban Telah Didata

"Terjadi penambahan, total sampai hari Rabu mencapai 92.918 orang terinfeksi Covid-19, " katanya.

Penambahan signifikan terjadi di Kota Padang sebanyak 387 orang dan Padang Panjang 20 orang.

BACA JUGA: Kombes Zulpan Umumkan Nasib 5 Begal Sadis Anggota Brimob, Rasain!

Selain itu, terjadi penambahan pasien sembuh sebanyak 106 orang.

"Total pasien sembuh ada 88.191 orang dan untuk yang meninggal tidak ada penambahan," jelas Jasman.

BACA JUGA: Pengurus dan Ketua Ranting Ditangkap Densus 88, Muhammadiyah Ambil Sikap

Saat ini, lanjut Jasman, tersedia ruangan ICU pasien Covid-19 dengan kapasitas 148 tidur.

"Untuk ICU Covid hanya 20 tempat tidur terpakai," ujar Jasman.

Selanjutnya untuk isolasi, pemerintah menyediakan 1.217 tempat tidur dan baru terpakai sebanyak 259.

Jasman juga mengimbau agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan.

"Tetaplah jaga kesehatan dan mari kita konsisten serta disiplin mematuhi semua protokol kesehatan yang telah ditetapkan," imbau Jasman. (mcr33/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kasus Covid-19 Melonjak, Kota Padang Naik ke PPKM Level 3


Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Fachri Hamzah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler