jpnn.com - JAKARTA - Sejumlah wilayah di Indonesia masih dikepung titik api kebakaran hutan dan lahan (Karhutla). Itu terlihat dari hasil pemantauan satelit Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan).
Di mana terdapat sekitar 242 hot spot. Yakni melingkupi tingkat kepercayaan sedang 163 titik dan tingkat kepercayaan tinggi 79 titik.
BACA JUGA: Tahanan KPK Sebut Gubernur Sumbar Tahu soal Suap ke Anak Buah SBY
Menurut Juru Bicara Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho, Sebaran hotspot dengan tingkat kepercayaan sedang meliputi Jawa Tengah (4 titik), Jawa Timur (4 titik), Kalimantan Barat (71 titik), Kalimantan Selatan (7 titik) dan Kalimantan Tengah (23 titik).
"Kemudian Kalimantan Timur (15 titik), Kepulauan Bangka Belitung (3 titik), Nusa Tenggara Barat (4 titik), Nusa Tenggara Timur (21 titik), Papua (5 titik), Sulawesi Barat (2 titik), Sulawesi Selatan (3 titik) dan Sulawesi Tenggara (1 titik)," ujar Sutopo, Jumat (12/8).
BACA JUGA: Romo Franz Magnis: Terorisme Harus Ditindak Tegas
Sementara itu sebaran hotspot dengan tingkat kepercayaan tinggi kata Sutopo, meliputi Jawa Tengah (1 titik), Kalimantan Barat (55 titik), Kalimantan Tengah (5 titik), Kalimantan Timur (9 titik), Lampung (2 titik), Maluku (1 titik), Nusa Tenggara Timur (5 titik), dan Sulawesi Selatan (1 titik).
"Diharapkan pencegahan karhutla dapat berkelanjutan. Artinya dapat berlangsung jangka panjang. Bahkan saat ada El Nino di masa mendatang pun karhutla bisa dicegah," harap Sutopo. (gir/jpnn)
BACA JUGA: KPK Kembali Garap Anak Buah Cak Imin
BACA ARTIKEL LAINNYA... Gubernur Sumbar Mulai Terseret Kasus Suap Proyek Jalan
Redaktur : Tim Redaksi