Wiliardi Wizar Diduga Terima Rp500 Juta di Rumah Sigid

Rabu, 20 Mei 2009 – 11:05 WIB
Montase: Wahyu/JPNN
JAKARTA - Polisi menemukan fakta baru keterlibatan Antasari Azhar yang diduga sebagai otak pembunuhan Nasrudin ZulkarnainBukti itu didapat dari hasil pemeriksaan penyidik pada Senin siang (18/5) hingga Selasa dini hari (19/5)

BACA JUGA: Bos Bank Century Terancam 20 Tahun Penjara

"Kita semakin yakin ada keterlibatan AA dalam pembunuhan terencana ini," kata sumber dari Polda Metro Jaya itu.

Salah satu fakta baru tersebut adalah pengakuan Antasari soal pertemuan di rumah Sigid Haryo Wibisono di Pati Unus, Kebayoran Baru
"Baru tadi malam (Senin, 18/5) ada pengakuan langsung dari AA

BACA JUGA: Ditinggal Boediono Nyapres, Miranda Goeltom Pimpin BI

Jadi, kita tak hanya bergantung pada hasil rekaman CCTV yang sedang diperiksa," katanya.

Pertemuan itu dibenarkan pengacara Antasari, Juniver Girsang
"Tapi, hanya sepuluh menit," ujarnya setelah menjenguk Antasari di Rutan Narkoba Polda Metro Jaya, Selasa (19/5)

BACA JUGA: Terancam Buta, Syaukani Ngotot Berobat Ke Singapura

Menurut pengacara yang berpraktik sejak 1987 itu, Antasari dan Wiliardi hanya berkenalan.

"Tidak ada pembicaraan lainApalagi, bicara soal Nasrudin," kata JuniverNamun, pengacara Wiliardi punya keterangan lainMenurut Yohanes Yacob, kuasa hukumnya, Wiliardi menerima amplop dalam pertemuan itu"Jumlahnya sekitar Rp500 juta dari Mr S untuk Mr E," jelasnyaNamun, amplop itu tidak disentuh sama sekali oleh Wiliardi.

Uang itu dari mana? Dari Antasari atau Sigid? Ditanya seperti itu, Yohanes memilih menghindar"Tidak jelas antara Sigid atau Antasari," elaknyaYang jelas, menurut kliennya, uang tersebut digunakan untuk sebuah tugas negara.

Ari Yusuf Amir, pengacara Antasari, menilai keterangan Wiliardi dan Sigid justru bisa membuat kliennya lolos dari jerat hukum"Tidak ada yang memberatkan dan membuktikan keterlibatan Pak Antasari," tuturnya.

Dikonfirmasi terpisah, Kabid Humas Polda Metro Jaya AKBP Chrysnandha Dwi Laksana menolak menjelaskan hasil pemeriksaan"Itu bukan untuk konsumsi publikItu nanti di pengadilan," katanyaPerwira dua melati di pundak itu menjelaskan, polisi sedang berusaha mendalami fakta-fakta baru"Kalau kami beberkan sekarang, nanti mengganggu proses penyidikan," tambahnya.

Di bagian lain, istri Wiliardi Wizar, Nova, menjenguk suaminya di rutan Bareskrim Mabes Polri pukul 11.00 Selasa (19/5)Namun, Nova dan putrinya tidak bisa menjenguk dan tidak diterima petugasNova tidak kecewa.

"Sebelum-sebelumnya saya bisa, baru kali ini tidak bisa, sejak suami dipindahkan," ujar perempuan cantik yang mengenakan kerudung putih itu berkaca-kacaNova datang sambil menenteng sebuah tas berupa kasur dan bantal untuk diberikan kepada Wiliardi.

Selama ini keluarga mendukung dan meyakini bahwa suaminya tidak melakukan perbuatan ituBeberapa saat lalu ketika ditemui keluarga, keadaan Wiliardi baikDalam menghadapi situasi itu, anak sulung Wiliardi tetap tegar"Saya yakin suami saya tidak bersalah, saya support dia," katanya didampingi kuasa hukum Wiliardi, Yohanes Jacob.

Ketika ditanya wartawan, apakah Nova mengenal rekan-rekan suaminya yang juga menjadi tersangka dalam kasus pembunuhan Nasrudin, seperti Antasari Azhar dan Sigid Haryo Wibisono? "Saya tidak kenal mereka," jawabnya(rdl/ind/ibl/iro)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ketua Kadin Aceh Utara Tersangka


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler