William Gallas Ngambek

Kamis, 10 Juni 2010 – 05:35 WIB
NGAMBEK - William Gallas tampak duduk diam di bangku pemain, dalam sesi latihan tim Prancis di Stadion Fields of Dreams, Knysna, Selasa (8/6). Foto: AFP Photo/Franck Fife/FIFA.com.

KNYSNA - Timnas Prancis dilanda konflik internalKali ini menyangkut perebutan ban kapten

BACA JUGA: Menikmati Kemacetan di Mandela Bridge

William Gallas yang sangat bernafsu untuk menjadi jenderal di lapangan kabarnya mengobarkan perang dingin dengan pelatih Raymond Domenech yang sudah memberi sinyal tidak akan mempercayai  pemain belakang Arsenal itu menjadi kapten tim.

Domenech cenderung memilih bek kiri Manchester United, Patrice Evra
Sinyal itu terlihat saat Evra yang dipercaya menjadi kapten, ketika Prancis melakoni laga ujicoba melawan Tiongkok dan Kosta Rika

Saat ini memang ada "lowongan" untuk posisi kapten tim di Les Bleus

BACA JUGA: Portugal Kehilangan Nani

Itu menyusul hampir pasti dibangkucadangkanya Thierry Henry yang dalam beberapa tahun terakhir hampir selalu dipercaya menjadi kapten tim
Striker FC Barcelona itu dianggap performanya sudah jauh menurun

BACA JUGA: Muntari Bisa Susul Essien

Memainkan Henry sebagai starter juga riskan, karena mantan penyerang Arsenal itu pasti akan menjadi sasaran cemoohan  terkait aksi kontroversialnya yang mengumpan bola dengan tangan kepada Gallas yang berbuah gol di pertandingan playoff kedua melawan Republik Irlandia.

Sebagai bentuk kekecewaannya kepada Domenech yang tidak memberinya kepercayaan, William Gallas pun melakukan aksi protes dengan puasa bicara kepada media"William memutuskan tidak akan bicara dengan media selama Piala Dunia," ujar juru bicara timnas Prancis, seperti dilansir Reuters.

William Gallas selama ini memanag dikenal sebagai pemain kontroversial yang kerap bikin masalahDi antaranya, dia pernah mengkritik permainan rekan-rekannya sendiri di Arsenal yang membuat posisinya sebagai kapten tim dicopotItu terjadi pada November 2008.

Secara keseluruhan, situasi di timnas Prancis saat ini memang tidak tenangSelain karena ulah William Gallas, performa Les Bleus menjelang berlaga di Piala Dunia  juga menjadi hujatan sebagian pendukungnya sendiriPuncaknya ketika di ujicoba pekan lalu mereka ditumbangkan timnas Tiongkok yang gagal melaju ke Afrika SelatanPelatih Raymond Domenech sendiri saat ini juga tinggal menghitung hari, sebab Federasi Sepak Bola Prancis sudah memutuskan kontraknya tidak akan diperpanjang dan setelah Piala Dunia posisinya akan digantikan Laurent Blanc(ali)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bodyguard pun Antri Tiket


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler