Zulkifli Hasan Ngebet Pengin Bertemu Megawati

Kamis, 01 Maret 2018 – 16:45 WIB
Zulkifli Hasan. Foto: Humas MPR

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum (Ketum) Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mengaku ingin bertemu Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

Zulkifli mengatakan, dirinya harus bertemu dengan Mega terlebih dahulu dibanding ketum partai lain.

BACA JUGA: Fadli Zon Kecewa, Zulkifli Dukung KPK

Selain karena PDIP merupakan partai pemenang Pemilu 2014, Zulkifli juga sangat menghargai Megawati sebagai politikus senior.

"Perlu kami dengar pandangan-pandangannya. Setelah Mbak Mega, baru yang lain," kata Zulkifli, Kamis (1/3).

BACA JUGA: Zulkifli Siap jadi Cawapres, AHY Fokus Elektabilitas

Namun, pertemuan kemungkinan baru bisa dilakukan pada 5-8 Maret karena Megawati masih berada di Bali.

Zulkifli enggan membeber detail materi yang akan dibicarakan dengan Megawati.

BACA JUGA: Ini Bukti PDIP Makin Menunjukkan Wajah Islami

“Mendengar pandangan-pandangan seperti apa tentang masa depan Indonesia," jelas Zulkifli.

Zulkifli mengaku belum memiliki bayangan arah PAN untuk berkoalisi pada Pilpres 2019.

"Kami perlu diskusi. Apalagi, Mbak Mega (ketum) parpol pemenang pemilu dan politikus paling senior. Penting untuk didengarkan guna menentukan bagaimana sikap PAN," paparnya.

Menurut Zulkifli, hasil pertemuan itu juga akan disampaikan kepada kadernya saat rapat kerja nasional (rakernas), April 2019 mendatang.

"Lalu kami bisa ambil keputusan," tegas Zulkifli. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PDIP Umumkan Jokowi Capres Lagi via Medsos, Ini Alasannya


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler