12 Cabor Selesai Digelar di PON XX, Papua Dominasi Tiga Nomor
jpnn.com, JAYAPURA - Hari ke-15 gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 telah selesai memperlombakan 12 disiplin olahraga di empat klaster.
Dua belas cabor yang dimaksud ialah futsal, sepatu roda, kriket, polo air, judo, wushu, kano, binaraga, taekwondo, muay thai, bisbol dan sofbol putra.
Total medali yang sudah diperebutkan di 12 cabor itu sebanyak 545 keping dengan rincian 138 medali emas, 205 perak dan 202 perunggu.
Dari 12 cabor yang telah selesai diselenggarakan, Papua menjadi juara umum di tiga nomor, yakni futsal, binaraga dan muay thai. Adapun sembilan cabor lainnya dikuasai oleh Bali, Jawa Barat dan DKI Jakarta.
Hingga Rabu (6/10) kontingen Jawa Barat sukses merebut peringkat pertama klasemen perolehan medali PON Papua 2021 dari DKI Jakarta.
Total kontingen Jawa Barat telah memperoleh 128 medali dengan rincian 44 medali emas, 37 perak dan 47 perunggu.
Sementara DKI Jakarta baru mengoleksi 117 medali (42 emas, 35 perak dan 40 perunggu). (pon/mcr16/jpnn)
Daftar juara umum 12 disiplin olahraga PON XX: