15 BUMN Kembangkan Bisnis di Myanmar
Selasa, 19 Maret 2013 – 13:56 WIB
JAKARTA - Sebanyak 15 Badan Usaha Milik Negara (BUMN) akan melebarkan sayap ke Myanmar dalam waktu dekat. Hal itu dikatakan Menteri BUMN Dahlan Iskan di sela-sela rapat pimpinan dengan PLN. Pengembangan bisnis ke 15 BUMN ini menindaklanjuti kunjungan Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa yang melakukan kunjungan kerja ke Myanmar beberapa minggu lalu. Meski tidak hafal keseluruhan nama-nama perusahaan tersebut, mantan dirut PLN ini memastikan PT PLN (Persero), PT Timah (Persero), PT Garuda Maintenance Facility (GMF), PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk dan PT Bukit Asam (Persero) Tbk, PT Semen Indonesia (Persero) akan turut berkontribusi ke Myanmar.
Pada tahap awal, kata Dahlan, ke 15 BUMN ini nantinya akan memberikan pengaruh positif terlebih dahulu dengan menanam kebaikan dan memberikan ilmu bisnisnya.
"15 BUMN ini akan mencari rejeki di Myanmar, dengan cara menanamkan kebaikan. Dari situ nanti mereka bisa ekspansi (perluasan bisnis-red) lebih lanjut dan bisa dipercaya di sana," ujar Dahlan di Gedung PLN, Jakarta, Selasa (19/3).
JAKARTA - Sebanyak 15 Badan Usaha Milik Negara (BUMN) akan melebarkan sayap ke Myanmar dalam waktu dekat. Hal itu dikatakan Menteri BUMN Dahlan Iskan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Investasi
Pertamina Regional Indonesia Timur Raih Penghargaan Internasional Best Practice GCSA 2024
Minggu, 24 November 2024 – 11:29 WIB - Makro
Mendes Yandri Susanto Sebut BUMDes Penting Cegah Efek Negatif Urbanisasi Bagi Desa
Minggu, 24 November 2024 – 05:45 WIB - Makro
Kebijakan Perdagangan Karbon Indonesia di COP 29 Dinilai Bermasalah
Minggu, 24 November 2024 – 00:05 WIB - Makro
Bea Cukai Parepare Musnahkan Barang Ilegal Senilai Lebih Rp 2,25 Miliar, Terbanyak Rokok
Sabtu, 23 November 2024 – 15:54 WIB
BERITA TERPOPULER
- Riau
Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
Minggu, 24 November 2024 – 08:01 WIB - Dahlan Iskan
Wanita Global
Minggu, 24 November 2024 – 07:08 WIB - Pilkada
Kantor PKS Didemo Massa, Minta Kadernya Disanksi
Minggu, 24 November 2024 – 06:42 WIB - Destinasi
Jadwal Bioskop di Bali Minggu (24/11): Denpasar Cineplex – Level 21 XXI Mall, Yuk Gas!
Minggu, 24 November 2024 – 09:14 WIB - Humaniora
Mendes PDT Yandri Susanto Lihat Potensi Besar Desa Ada di Sini
Minggu, 24 November 2024 – 06:35 WIB