17 WNI Terjebak Konflik di Marawi Segera Pulang Kampung
Sabtu, 03 Juni 2017 – 04:51 WIB
Perwakilan WNI itu mengatakan bahwa dia dan teman-teman lainnya berada dalam kondisi baik dan sehat setelah sebelumnya terjebak di kota-kota sekitar Marawi.
Mengenai empat WNI yang masuk DPO PNP karena diduga ikut terlibat dalam jaringan terorisme di Filipina, Tata enggan berkomentar.
Menurutnya, empat WNI tersebut ditangani langsung oleh BNPT (Badan Nasional Penanggulangan Terorisme) dan Densus 88.
”Mereka yang mengetahui detail WNI yang terlibat dan ikut kelompok teroris luar negeri,” tuturnya. (and/mia/syn)