Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

1.800 Santri Doakan Dahlan Iskan

Selasa, 01 November 2016 – 05:38 WIB
1.800 Santri Doakan Dahlan Iskan - JPNN.COM
Suasana khusuk pembacaan selawat oleh santri Putra Ponpes Darussalam Blokagung untuk memberi dukungan kepada Dahlan Iskan, di masjid Ponpes setempat tadi malam. SHULHAN HADI/Jawa Pos Radar Banyuwangi. Foto: SHULHAN HADI/Jawa Pos Radar Banyuwangi

Baik dari sudut pandang hukum maupun pengamatan masyarakat.

"Kalau secara perspektif penegak hukum mungkin Dahlan memang melanggar. Tapi masyarakat melihatnya tidak," ungkapnya.

Mengenai wajah koran Jawa Pos yang terkesan bersemangat menampilkan penahanan Dahlan, dia mengatakan hal ini wajar.

Bagaimana pun juga Dahlan adalah sosok yang membesarkan Jawa Pos dan juga BUMN. Namun, dia memberi catatan agar sikap ini berjalan dengan imbang dan cover both side.

"Secara institusi Jawa Pos, pembelaan  itu harus dan wajar. Cuma jangan sampai mengabaikan keinginan pembaca Jawa Pos itu sendiri. Bahwa Jawa Pos koran yang informatif tidak memihak siapa siapa," tegasnya.

Dia juga menyinggung bahwa yang musibah yang dialami orang yang membesarkan PLN ini merupakan korban dari permainan elit.

Pernyataan ini dia dasarkan pada sikap dahlan selama menjabat sebagai Dirut PLN hingga menteri BUMN.

Yakni sikapnya yang tidak ingin persoalan pengangkatan direksi di jajaran BUMN mendapat campur tangan parpol. "Kalau melihat pak Dahlan tiga tahun menjadi menteri, saya percaya itu (Pak Dahlan diincar)," jelasnya.

BANYUWANGI  - Dukungan untuk Dahlan Iskan datang dari 1.800 santri putra Pondok Pesantren Darussalam, Blokagung, Tegalsari, Banyuwangi, Jatim.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close