2016 Dekati Target, 2017 Lebak Bidik 500 Ribu Wisatawan
jpnn.com - JAKARTA - Bagi Anda yang tidak mau jauh-jauh ke luar kota, hanya ingin berwisata ke tempat yang tidak terlalu jauh dari ibu kota, Kota Lebak, Provinsi Banten itu bisa menjadi salah satu alternatifnya.
Kota yang hanya tiga jam dari Jakarta itu sudah siap menanti wisatawan yang merayakan tutup-buka tahun 2016-2017.
”Sangat cocok untuk Tahun Baru bersama keluarga, kami punya Pantai Sawarna, pemandian air panas Cipanas, Pantai Bageudur, Cibobos, Pulo Manuk, Baduy, Arung Jeram dan Binuangeun,” ujar Kepala Dinas Pariwisata Lebak, Hayat Syahida.
Menteri Pariwisata Arief Yahya dalam berbagai kesempatan menyampaikan bahwa wisatawan itu kalau harus berjalan darat disarankan tidak boleh lebih dari 2 – 2,5 jam.
Dia akan boring dan enggan datang kembali meskipun destinasinya bagus. Salah-salah, bisa mengadu ke dunia maya, berkeluh kesah dan menyalahkan sana sini melalui media social.
Karena itu, sebelum sampai ke destinasinya, harus ada sasaran antara, seperti atraksi atau rest area yang bagus dan nyaman bagi travellers.
Kata Hayat, pihaknya menargetkan, di akhir tahun 2016 ini Lebak harus kedatangan sekitar 300 ribu wisatawan.
”Lebih banyak lebih bagus, karena per bulan Oktober saja sudah 270 ribu wisatawan. Kami optimis karena hanya lewat darat dari Jakarta, Lebak mudah didatangi,” ujar Hayat.