3 Faktor Utama Penyebab Peringkat Unair Naik
jpnn.com, JAKARTA - Peringkat Universitas Airlangga ( Uniar) Surabaya naik, berdasar data yang rilis lembaga pemeringkatan perguruan tinggi di seluruh dunia dunia QS (Quacquarelli Symods) Top Universities. Posisi Unair naik dari kelompok 701-750 dunia menjadi kelompok 601-650 dunia.
Rektor Unair Surabaya Mohammad Nasih menuturkan poin yang paling menonjol mereka adalah employbility atau reputasi lulusan menurut pengguna lulusan.
Nasih mengatakan untuk poin ini naik sebanyak 144 peringkat. "Dari tahun lalu peringkat 537 menjadi peringkat 393," katanya.
BACA JUGA: Mendikbud Minta SNMPTN Disesuaikan PPDB Sistem Zonasi
Berikutnya yang menjadi pengungkit ranking Unair adalah quality pendidikan atau reputasi akademik.
Reputasi ini berdasarkan pengakuan oleh akademisi dunia. Untuk sektor quality ini naik dari peringkat 480 tahun lalu, menjadi peringkat 401 tahun ini.
"Selanjutnya adalah kecukupan SDM," katanya. Indikasinya ditunjukkan dengan rasio dosen terhadap mahasiswa.
BACA JUGA: Ibu Wina: PPDB Sistem Zonasi Terlalu Kejam