Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

3 Lockdown untuk 3 Gelombang COVID-19 di Malaysia

Selasa, 11 Mei 2021 – 23:17 WIB
3 Lockdown untuk 3 Gelombang COVID-19 di Malaysia - JPNN.COM
Seorang petugas polisi menghentikan pengendara di sebuah pemblokiran jalan saat lockdown di Kuala Lumpur. ()

Malaysia telah memberlakukan lockdown nasional untuk ketiga kalinya, setelah negara itu menghadapi lonjakan kasus virus corona dan varian yang sangat menular yang menurut pemerintah sedang menguji sistem kesehatan mereka.

Perdana Menteri Muhyiddin Yassin mengatakan pada hari Senin bahwa semua perjalanan antarnegara bagian dan antardistrik akan dilarang, sama halnya dengan acara-acara pertemuan sosial.

Institusi pendidikan akan ditutup tetapi aktivitas sektor ekonomi akan dibiarkan terus berlanjut, kata Muhyiddin, tanpa menjelaskannya lebih lanjut.

"Malaysia menghadapi gelombang ketiga COVID-19 yang dapat memicu krisis nasional," kata Muhyiddin dalam sebuah pernyataan, dan menambahkan bahwa lockdown akan berlanjut hingga 7 Juni.

Dia mengatakan lockdown diperlukan karena adanya varian virus corona baru dengan tingkat infeksi yang lebih tinggi dan kendala yang berkembang pada sistem kesehatan masyarakat.

Larangan perjalanan antarnegara telah mengganggu rencana banyak orang di negara dengan mayoritas Muslim itu, di mana orang-orang secara tradisi akan mudik ke kampung halaman mereka menjelang Idul Fitri.

"Perintah untuk mengontrol pergerakan agak merepotkan kami," kata juru masak berusia 40 tahun, Mohammad Redzuan Othman.

“Saya bekerja di industri makanan, jadi kadang buka dan kadang tutup, gaji saya bisa lumayan untuk sementara, tapi kemudian tidak lagi. Sulit untuk bertahan seperti ini, ditambah semuanya mahal sekarang.

Malaysia telah memberlakukan lockdown nasional untuk ketiga kalinya, setelah negara itu menghadapi lonjakan kasus virus corona dan varian yang sangat menular, yang menurut pemerintah sedang menguji sistem kesehatan mereka

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News