3 Manfaat Daun Sirih Merah, Bikin Wanita Ketagihan Mencobanya
jpnn.com, JAKARTA - BIASANYA, untuk mengobati beberapa penyakit, Anda menggunakan daun sirih hijau.
Ya, daun sirih hijau memang lebih populer jika dibandingkan daun sirih merah.
Namun, jangan pernah Anda remehkan manfaat daun sirih merah.
Daun sirih merah juga dikenal mampu mengatasi kolesterol, menurunkan gula darah, menurunkan tekanan darah tinggi dan lainnya.
Selain itu, daun sirih merah ternyata juga bisa menjaga kecantikan kulit wanita.
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Mengatasi jerawat
Selain meremajakan kulit, daun sirih merah juga bisa mencegah penyakit kulit lainnya, seperti mengatasi jerawat.
Daun sirih merah memiliki sifat antiseptik dan antibakteri sehingga bisa mengurangi kandungan minyak di wajah yang cenderung menyebabkan jerawat.