3 Manfaat Nanas, Bikin Berat Badan Ambyar
jpnn.com, JAKARTA - BERBAGAI buah bisa Anda konsumsi untuk menjaga kesehatan tubuh mereka.
Mulai dari pepaya, nanas, semangka, mangga, buah naga, kiwi, durian, dan lainnya.
Nanas disebut-sebut punya potensi menyehatkan jika dikonsumsi oleh penderita kadar kolesterol tinggi.
Berdasarkan situs Heart UK, ada beberapa jenis makanan yang bisa membantu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.
Makanan yang bisa menurunkan kolesterol adalah makanan yang mengandung lemak tidak jenuh, kacang-kacangan, oats, sayur dan buah, salah satunya adalah nanas.
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Mengurangi peradangan dan stres oksidatif
Manfaat nanas jika dikonsumsi secara rutin menjadi salah satu cara pengidap kolesterol tinggi untuk mengurangi inflamasi.
Manfaat nanas ini didapat dari kandungan antioksidan, seperti vitamin C, asam galat, katekin, epikatekin dan asam ferulat.