3 Remaja Terkapar di Halte GBK, Diduga Korban Pembacokan Gangster, Ini Kata Polisi
Menurut Kompol Haris, hanya satu korban yang mengalami luka bacok, sedangkan dua lainnya terluka karena jatuh menabrak trotoar.
"Kalau luka bacok satu. Yang lain patah kaki, karena jatuh," katanya.
Adapun dugaan sementara, ketiga remaja itu korban pencurian dan kekerasan (curas).
"Dugaan curas di sana, tetapi enggak ada barang yang hilang. Motor masih sama mereka, belum ada yang hilang. Percobaan curas. Percobaan 351 KUHP," kata Haris.
Dia mengatakan pihaknya sudah berkoordinasi dengan Polsek Kebayoran Baru guna melakukan visum terhadap tiga korban.
"Kami ambil visum mereka. Sudah kami ajukan tadi malam. Selanjutnya kami kordinasi dengan pihak Jakarta Selatan khususnya Polsek Kebayoran," kata Haris Kurniawan. (cr3/jpnn)