Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

3 WNI jadi Korban Aksi 'Joker' di Premiere Batman

Sabtu, 21 Juli 2012 – 14:37 WIB
3 WNI jadi Korban Aksi 'Joker' di Premiere Batman - JPNN.COM
Saat ini, kata Michael, Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa telah melakukan komunikasi langsung dengan pihak keluarga yang menjadi korban luka dalam peristiwa tersebut di Indonesia. Dalam kesempatan tersebut, Menlu RI telah menyampaikan keprihatinan yang mendalam atas kejadian yang menimpa pihak keluarga.

"Kemlu dan perwakilan RI di Los Angeles akan sepenuhnya memberikan bantuan yang diperlukan pihak keluarga dalam proses perawatan ketiga WNI," tutur Michael.

Kementerian Luar Negeri, kata Michael, juga telah menginstruksikan Perwakilan RI di Los Angeles untuk mendampingi ketiga WNI dalam masa perawatan di rumah sakit. Saat ini Konjen RI di Los Angeles telah berangkat menuju Denver untuk memberikan bantuan langsung yang diperlukan oleh ketiga korban.

Seperti diketahui, seorang pria bernama James Holmes, 24 tahun, melepaskan tembakan secara membabi buta kala pemutaran perdana film "The Dark Knight Rises" di bioskop Century Aurora 16 multiplex di kota  Aurora, Colorado, Jumat (20/7) dini hari waktu setempat. Polisi mengatakan, tersangka yang ditangkap beberapa saat setelah kejadian telah membeli lebih dari 6000 peluru secara online dan 4 senjata api dari beberapa toko senjata lokal dalam kurun waktu 2 bulan terakhir.

JAKARTA - Tiga warga negara Indonesia dari satu keluarga ikut menjadi korban insiden penembakan brutal saat penayangan perdana (premiere) film Batman

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News