Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

33 Pesawat per Jam di Kualanamu

Senin, 11 Maret 2013 – 08:18 WIB
33 Pesawat per Jam di Kualanamu - JPNN.COM
MEDAN- Bandara Kualanamu International Airport (KIA) bila sudah beroperasi mampu menampung 33 hingga 50 pesawat per jam.

Kepala Proyek Kualanamu/Project Implementation Unit (PIU) AP II Joko Wasito menegaskan, Kualanamu dilengkapi dengan runway 1 paralel (taxi way) sehingga untuk take off bisa langsung searah. Ini berbeda dengan Bandara Polonia yang harus memutar sebelum melakukan take off.

"Daya tampung pesawat juga berbeda. Kalau di Bandara Polonia, kalau saya tidak salah, hanya 11 pesawat per jam maksimalnya. Itupun saat jam sibuk. Tapi kalau di Kualanamu tidak akan terjadi," ungkapnya.

Dibandung di areal seluas 1365 Hektare, landasan Kualanamu juga akan lebih lebar dan luas sehingga pesawat tidak harus mengantre untuk landing (mendarat).

MEDAN- Bandara Kualanamu International Airport (KIA) bila sudah beroperasi mampu menampung 33 hingga 50 pesawat per jam. Kepala Proyek Kualanamu/Project

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close